Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sengketa Bandara Sipil dan Militer Segera Diselesaikan

Kompas.com - 16/07/2013, 16:41 WIB
Didik Purwanto

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Pemerintah akan berkoordinasi untuk menyelesaikan sengketa antara bandara sipil dan bandara untuk militer. Saat ini, proses penyelesaian aset-asetnya sedang didata oleh Kementerian Pertahanan.

Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro mengatakan, pihaknya sedang menginventarisasi bandara yang dahulu merupakan bandara militer yang akan beralih fungsi menjadi bandara sipil, demikian juga sebaliknya.

"Karena dulu waktu perubahan dari Belanda ke Indonesia aset Koninklijk Nederlands-Indische Leger (KNIL) dimasukkan ke Kementerian Pertahanan. Sekarang kan sebagian akan dibuat untuk bandara sipil," kata Purnomo saat ditemui di kantor Wakil Presiden Jakarta, Selasa (16/7/2013).

Purnomo menambahkan, kerja sama antara pihak pengelola bandara dan Kementerian Pertahanan ini akan menciptakan keamanan sekaligus kesejahteraan di tiap-tiap institusi.

Selama ini kedua otoritas merasa terganggu apabila pesawat masing-masing dioperasikan. Contoh kerja sama yang sudah terjadi adalah Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta, yang akan dipindahkan ke daerah Gunung Kidul.

Sementara itu, Bandara Adi Sucipto yang ada saat ini akan difungsikan untuk Angkatan Udara Indonesia. "Jadi nanti Bandara Adi Sucipto ini akan menjadi skuadron kita, ada sekolah penerbangan juga," tambahnya.

Contoh lain, kata Purnomo, yaitu Bandara Ahmad Yani di Semarang yang sebentar lagi akan berada pada tahap penandatanganan kerja sama pemanfaatan (KSP). "Jadi di sana nanti ada skuadron helikopter kita. Tapi nanti bisa juga dijadikan komersial," tambahnya.

Terkait pengelolaannya ini, pemerintah akan bekerja sama dengan PT Angkasa Pura I dan PT Angkasa Pura II. Contoh lainnya adalah Bandara Polonia, Medan, yang nantinya akan dipindah ke Kualanamu. Bandara Kualanamu akan menjadi bandara sipil, sementara Bandara Polonia akan menjadi bandara militer.

"Jadi yang sudah bisa kerja sama yaitu Kualanamu, Palembang, Kendari, Malang, Yogyakarta, dan Semarang. Yang sudah kerja sama ini tinggal sinkronisasi, aset, dan pengaturan saja," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Whats New
OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

Rilis
Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Whats New
Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Work Smart
INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal 'Jangkar' Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal "Jangkar" Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Whats New
Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Whats New
Lebaran 2024, KAI Sebut 'Suite Class Compartment' dan 'Luxury'  Laris Manis

Lebaran 2024, KAI Sebut "Suite Class Compartment" dan "Luxury" Laris Manis

Whats New
Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com