Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertumbuhan Ekonomi AS 2,8 Persen pada Kuartal III

Kompas.com - 07/11/2013, 21:15 WIB

WASHINGTON, KOMPAS.com — Pertumbuhan ekonomi Amerika Serikat pada kuartal III-2013 mencapai 2,8 persen. Level itu lebih tinggi dari yang diperkirakan banyak analis.

Para analis sebelumnya memperkirakan pertumbuhan ekonomi yang dirilis oleh Departemen Komersial AS hanya berada di level 1,9 persen dari kuartal sebelumnya.

Naiknya pertumbuhan ekonomi dipicu oleh turunnya impor dan pada saat yang sama investasi domestik tumbuh signifikan, di samping juga ditopang oleh belanja pemerintah. Sementara itu, inflasi masih berada di bawah 2 persen, sebagaimana yang dipersyaratkan The Fed untuk menjaga stabilitas harga.

Dalam hal ini, inflasi pada periode tersebut berada di posisi 1,8 persen. Dengan mengecualikan harga pangan dan energi, inflasi AS sebesar 1,5 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com