Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ternyata, Pendiri Alibaba Tak Pernah Belanja Online..!

Kompas.com - 29/10/2014, 07:39 WIB

CALIFORNIA, KOMPAS.com - Jack Ma, pendiri Alibaba asal China membangun kekayaannya dari perusahaan e-commerce. Namun, dia sendiri tak pernah berbelanja online.

"Saya tidak berbelanja online. Istri saya membeli apapun dari rumah: kepiting laut, kepiting segar, apapun," kata dia, saat diwawancara Wall Street Journal, Senin (27/10/2014).

Pengalaman Ma yang minim dalam berbelanja online tak menghalangi dirinya mengembangkan sektor e-commerce. September lalu, Ma sukses melepas perdana saham Alibaba dan menjadi initial public offering (IPO) terbesar dalam sejarah.

Kekayaan Ma saat ini 27,1 miliar dollar AS, menurut Bloomberg Billionaires Index, tumbuh pesat dari 7,1 miliar dollar AS di tahun lalu. Pria yang dulu seorang guru bahasa Inggris dengan upah 20 dollar AS per jam ini, kini menjadi orang terkaya di China dan terkaya ke-22 di dunia.

"Jadi, Anda membuat uang lebih banyak di 90 hari terakhir di Alibaba, ketimbang yang dilakukan Amazon selama 20 tahun," tanya Dennis Berman dari Wall Street Journal. Ma mengiyakan hal tersebut.

Meski begitu, Ma enggan berpuas diri. Dia sudah merencanakan ide baru. Ma berencana mengolaborasikan perusahaan pembayarannya, Ali Pay dengan aplikasi milik Apple yaitu Apple Pay.

Tim Cook, CEO Apple yang naik ke panggung setelah Ma mengatakan, tertarik dengan kolaborasi tersebut. (Sanny Cicilia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, Masih Rugi

Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, Masih Rugi

Whats New
Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Whats New
Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Whats New
Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com