Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menko: Insya Allah Tahun Depan Pulau Terluar Sudah Teraliri Listrik

Kompas.com - 04/12/2014, 10:48 WIB
Yoga Sukmana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah menyatakan akan membangun infrastruktur kelistrikan di berbagai daerah dalam waktu satu tahun. Bahkan pemerintah menjanjikan wilayah perbatasan, pulau terluar dan daerah terpencil akan teraliri listrik tahun depan.

"Tindaklanjut sesuai arahan dari Bapak Presiden Jumat lalu diharapkan wilayah perbatasan, pulau terluar yang berpenduduk dan daerah terpencil, tahun depan insya Allah sudah ada listriknya," ujar Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo setelah menghadiri rapat koordinasi terkait kelistrikan, Jakarta, Rabu malam (3/12/2014).

Dia menjelaskan, upaya pemerintah mengaliri listrik ke berbagai daerah perbatasan, pulau terpencil, dan daerah pedalaman akan dibantu oleh berbagai pihak. Dia pun mengaku akan mengundang beberapa perusahan untuk membahas pembangunan infrastruktur listrik tersebut.

"Nanti saya undang kalian (wartawan) semua hari Selasa (9 Desember 2014) di kantor saya. kita undang semua perusahaan pembangkit listrik dan komponennya seperti Boma Bisma Indera, Pindad, Barata, Texmaco untuk tampilkan teknologi mereka," kata dia.

Kontribusi perusahan-perusahaan itu kata Indroyono sangatlah diperlukan untuk mewujudkan target membangun 35.000 mega watt listrik dalam 5 Tahun ke depan. Pasalnya, apabila hanya bertumpu kepada pemerintah, maka target itu menurut dia sulit terealisasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com