Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CIMB Niaga Teken Perjanjian Kerja Bersama dengan Serikat Pekerja

Kompas.com - 21/12/2014, 14:50 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank CIMB Niaga Tbk menandatangani perjanjian kerja bersama (PKB) dengan serikat pekerja sebagai bagian untuk mewujudkan hubungan industrial yang sehat antara manajemen dengan karyawan.

"Selain itu, hal ini juga diharapkan dapat meningkatkan kinerja, motivasi dan produktivitas karyawan yang pada akhirnya akan berdampak pada kesejahteraan karyawan dan kemajuan perusahaan," kata Presiden Direktur CIMB Niaga Arwin Rasyid dalam siaran pers, Minggu (21/12/2014).

Penandatanganan dilaksanakan pada Kamis (18/12/2014) dan dihadiri oleh Direktur Human Resources CIMB Niaga Harjanto Tanuwidjaja, Ketua-Ketua Serikat Pekerja di CIMB Niaga, serta Dirjen Pembinaan Hubungan Industri dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Kementerian Ketenagakerjaan RI Ruslan Irianto Simbolon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com