Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur BI: Kritikan Faisal Basri Sangat Tidak Obyektif

Kompas.com - 31/12/2014, 16:31 WIB
Yoga Sukmana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardjojo balik menyindir pengamat ekonomi Faisal Basri yang menilainya tak kredibel memimpin BI. Menurut Agus, Faisal lebih baik kosentrasi bekerja sebagai Ketua Tim Tata Kelola Migas dari pada melontarkan statement yang dinilai Agus tidak objektif.

"Kami (BI) sangat menyayangkan ada pengamat (Faisal Basri) yang bilang kami tidak kredibel. ...tolong kosentrasi sama tugasnya yang saat ini diperoleh (sebagai Ketua Tim Reformasi Tata Kelola Migas), moga-moga sukses," ujar Agus di Kantor BI, Jakarta, Rabu (31/12/2014).

Agus menilai, kritikan Faisal itu sangat tidak objektif lantaran BI saat ini sudah berhasil melakukan berbagai kebijakan sehingga ekonomi Indonesia tetap terjaga. "Saya ingin mengajak kalian melihat bagaimana pandangan World Bank, IMF, memandang ekonomi kita, memandang kebijakan-kebijakan BI," kata dia.

Meskipun dikritik baik pribadi maupun lembaganya, Agus tetap berharap Faisal sukses bekerja sebagai Tim Reformasi Tata Kelola Migas. "Mungkin kalau ketika di kampus belum berhasil, ketika ngurusin Perbanas belum berhasil, terus mau jadi Guberneur belum berhasil, ya moga-moga saat ini bisa berhasil," kata dia.

Sebelumnya, Faisal Basri mengkritik BI sebagai lembaga yang tak kredibel lantaran terus menerus menurunkan target pertumbuhan ekonomi. Bahkan Faisal juga menilai Agus Martowardjojo tak kredibel menjadi Gubernur BI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com