Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ATM Bank-bank BUMN Muncul 17 Agustus?

Kompas.com - 21/06/2015, 17:01 WIB
Yoga Sukmana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Terkoneksinya mesin anjungan tunai mandiri (ATM) bank-bank BUMN akan segera terwujud. Bahkan, Direktur Utama Bank Mandiri Budi G. Sadikin sudah memberi bocoran perihal ATM empat bank BUMN itu. "Insya Allah nanti bulan depan kita mau tunjukkan barangnya. Mungkin di Agustus (diluncurkan), pas 17 Agustus bagus (diluncurkannya)," ujar Budi saat ditemui usai buka puasa bersama di rumah dinas Menteri BUMN Rini Soemarno, Jakarta, Sabtu malam (20/6/2015).

Lebih lanjut dia menuturkan, ATM tersebut nantinya dimiliki oleh empat bank BUMN yaitu Mandiri, BNI, BRI, dan BTN yang tergabung dengan nama Himpunan Bank Negara (Himbara). Bahkan, di ATM itu kata Budi, akan tertera nama Himbara dan terdapat logo berwarna merah-putih, seperti bendera Indonesia.

Dengan adanya ATM bersama itu, empat bank BUMN bisa lebih efisien. "Misalnya kan kalau beli 1.000 ATM harganya A. Sekarang harga itu dibagi 4 bank BUMN," kata Budi.

Menurut dia, pada tahap awal, ATM tersebut akan dimulai di 50 titik di Indonesia. Namun terkait tempat pastinya, Budi mengaku tak begitu tahu persis. "Kalau sesama bank Himbara enggak bayar (biaya transaksi ATM-nya). Pokoknya ATM itu seakan-akan milik Mandiri, BNI, BRI, BTN. Jadi milik kita berempat deh (ATM itu)," demikian Budi G. Sadikin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com