Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Target BukaLapak dalam 5 Tahun

Kompas.com - 04/02/2016, 07:38 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Terbukanya kesempatan situs online dan tidak banyaknya persaingan, membuat BukaLapak.com percaya diri untuk tumbuh empat kali lipat tahun ini. Bahkan BukaLapak.com juga ingin mengajak UKM untuk turut menikmati kue bisnis online tersebut.

Fajrin Rasyid, Co-Founder BukaLapak.com mengatakan bahwa peluang bagis situs belanja online untuk tumbuh sangat besar.

Tahun ini, setiap bulannya BukaLapak.com menargetkan pertumbuhan penjualan 10 persen artinya sepanjang tahun tumbuh mencapai 120 persen. Selain itu, buka lapak juga akan mengajak UKM untuk bisa melakukan penjualan melalui bisnis online.

"Lima tahun lagi, kita ingin 20 juta UKM Indonesia ikut sukses berdagang online," ujarnya di Jakarta, Rabu (3/2/2016).

Saat ini, BukaLapak.com memang menarik sebanyak-banyaknya penjual. Melalui platform yang telah dibuat, BukaLapak.com berharap akan banyak UKM atau seller yang bergabung. Apalagi saat ini platform tersebut disedikan dengan gratis.

"Pada dasarnya jualan di BukaLapak.com itu gratis. Tapi kalau mau meningkatkan penjualan itu bisa berbayar dan kita kasih keistimewaan," lanjutnya.

Perlu diketahui, saat ini porsi penjualan e-commerce masih berkisar 1 persen dibandingkan ritel yang mencapai 99 persen. Berkaca pada China, potensi pertumbuhan bisnis online ini bisa mencapai level 15 persen dari total seluruh penjualan produk. (Andy Dwijayanto) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber KONTAN
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com