Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IKEA Sambut Baik Kebijakan Kantong Plastik Berbayar

Kompas.com - 21/02/2016, 22:34 WIB

PONTIANAK, KOMPAS.com - Perusahaan asal Swedia IKEA menyambut baik kebijakan yang diterbitkan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk menerapkan kantong plastik berbayar di semua ritel di kota-kota besar Indonesia.

"Kami mendukung kebijakan pemerintah untuk menerapkan plastik berbayar di ritel-ritel. Kami sendiri memiliki program sejalan yaitu IKEA Blue Bag yang sejalan dengan kebijakan itu," kata Manajer Pemasaran IKEA Indonesia Eliza Fazia melalui pesan singkatnya yang diterima di Pontianak, Minggu.

(Baca: Pasar Tradisional di Denpasar Berlakukan Kantong Plastik Berbayar).

Menurut Eliza, sejak pertama kali dibuka bagi pasar Indonesia pada Oktober 2014, IKEA Indonesia tidak memberikan tas plastik secara gratis kepada pelanggan.

"Kami memiliki prinsip dasar untuk menjalankan bisnis dengan dampak seminim mungkin terhadap lingkungan. Inisiatif berbasis lingkungan ini telah diterapkan IKEA secara global sejak tahun 2008," ujarnya.

Untuk pelanggan, IKEA menyediakan IKEA Blue Bag yang 100 persen terbuat dari bahan polypropylene, ringan, ringkas, mudah dibersihkan, dan dapat digunakan berulang kali.

Eliza menilai IKEA Blue Bag ini sejalan dengan program pemerintah yang bertujuan mengurangi penggunaan plastik tersebut.

Selain dapat digunakan berulang kali sebagai tas belanja, IKEA Blue Bag dapat digunakan untuk beragam kebutuhan, seperti pemisah pakaian sebelum dicuci, atau memisahkan barang-barang yang dapat didaur ulang.

"IKEA mengajak masyarakat untuk mengubah kebiasaannya dalam penggunaan tas plastik dan mendorong kebiasaan baru untuk membawa dan menggunakan tas yang dapat digunakan kembali ketika berbelanja," kata Eliza.

"Dan diharapkan dapat membantu masyarakat memahami pentingnya memelihara sumber daya alam, dalam rangka mengurangi dampak terhadap lingkungan dari perilaku membuang tas plastik secara tidak bertanggung jawab," sambung dia.

Mengenai IKEA Blue Bag, Eliza juga menyampaikan bahwa pihaknya menggunakan pendapatan dari program tersebut untuk memperbaiki sanitasi di Kelurahan Penjaringan, Jakarta Utara.

"Pelanggan IKEA ikut berperan dalam program ini dengan membeli IKEA Blue Bag, di mana 100 persen dari hasil penjualan Blue Bag didonasikan untuk inisiatif tersebut yang saat ini sebanyak 100 septik tank telah terpasang di Kelurahan Penjaringan, lebih awal dari jadwal program," ujar dia.

(Baca: Peritel Kelas Menengah Atas Pun Terapkan Kantong Plastik Berbayar).

Untuk setiap pembelian IKEA Blue Bag, tambah Eliza, 100 persen dari nilai penjualan ditambah dengan sumbangan dari IKEA, telah disumbangkan melalui Mercy Corps Indonesia untuk pelaksanaan proyek sanitasi limbah di Kecamatan Penjaringan selama dua tahun sejak 2014.

"Sejak Proyek IKEA Blue Bag dimulai pertama kali pada Oktober 2014 hingga Desember 2015, lebih dari 232,000 tas Blue Bag IKEA telah terjual," kata Eliza.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Whats New
Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Work Smart
Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Earn Smart
Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Whats New
Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Earn Smart
Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Earn Smart
Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Whats New
Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Work Smart
Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Whats New
IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

Whats New
Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Whats New
Simak, 5 Cara Tingkatkan Produktivitas Karyawan bagi Pengusaha

Simak, 5 Cara Tingkatkan Produktivitas Karyawan bagi Pengusaha

Work Smart
Konflik Iran-Israel, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Konflik Iran-Israel, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Whats New
Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com