Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IFF dan Asbanda Sepakat Biayai Infrastruktur di Daerah

Kompas.com - 24/05/2016, 13:48 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

 

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Indonesia Infrastructure Finance (IFF) bersama dengan Asiosasi Bank pembangunan Daerah (Asbanda) berkomitmen membiayai proyek-proyek infrastruktur daerah di Indonesia.

Komitmen itu disepakati melalui penandatanganan nota kesapahaman (MoU) yang dilakukan oleh Presiden Direktur IFF Arisudono Soerono dan Ketua Umum Asbansa Kresno Sediarsi yang disaksikan oleh Direktur Jendral Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Robert Pakpahan di  Jakarta, Selasa (24/5/2016).

Arisudono mengatakan IFF nantinya akan membiayai proyek-proyek infrastruktur melalui jaringan bank-bank pembangunan daerah yang juga sebagai anggota Asbanda. "Perpaduan antara Asbanda dan IIF akan menciptakan sinergi yang kuat dan mampu mempercepat pembangunan infrastruktur di daerah sehingga meningkatkan investasi dan ekonomi daerah," ujar Arisudono.

Namun dalam nota kesepahaman ini Arisudono tidak memberi tahu jumlah nilai yang diberikan IFF kepada Asbanda.  Arisudono menerangkan bahwa jumlah nilai yang diberikan tiap tahun akan meningkat.

Produk yang ditawarkan IFF mencakup pinjaman senior, pembiayaan ulang, pinjaman subordinasi, investasi ekuitas, penjaminan, pinjakan siaga, dan penasihat keuangan.

Sementara itu, Ketua Umum Asbanda Kresno Sediarsi mengatakan kerja sama ini sejalan dengan program transformasi BPD yang mengharapkan menjadi bank regional yang kuat dan berdaya saing tinggi untuk meningkatkan perekonomian berkelanjutan. "Sehingga BPD ini diharapkan berperan untuk sektor non-konsumtif, karena BPD ini sampai saat ini lebih banyak berperan di sektor konsumtif yang melayani pemda (pemerintah daerah) di daerah masing-masing,"  ujar Kresno.

Kresno menjelaskan pembiayaan ini bukan hanya diberikan BPD, tapi juga ke pemda.  Kresno berharap Asbanda seluruh Indonesia bisa berkomunikasi dengan pemda karena pembiayaan di daerah perlu strategi untuk proyek-proyek infrastruktur.

Kresno mengungkapkan selama ini Asbanda telah membiayai proyek-proyek Infrastruktur di daerah seperti proyek jalan tol bersama Jasa Marga di Sumatera dan Jawa,  proyek tol Cikopo-Palimanan sebesar Rp 2,2 triliun, dan proyek listrik bersama Perusahaan Listrik Negara dengan membiayai pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Riau sebesar Rp 2,225 triliun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com