Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IHSG Lanjutkan Penguatan, Delapan Saham Ini Bisa Jadi Pilihan

Kompas.com - 18/08/2016, 07:57 WIB
Iwan Supriyatna

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Laju Indeks Harga Saham Gabungan pada perdagangan hari ini diprediski masih akan melanjutkan penguatan, setelah pada penutupan perdagangan Selasa kemarin IHSG berhasil ditutup menguat 51,28 poin atau 0,96 persen ke level 5.371.

Analis PT Asjaya Indosurya Securities, William Surya Wijaya mengatakan, potensi kenaikan lanjutan masih terlihat cukup kuat ditunjang oleh kondisi perekonomian yang stabil ditengah capital inflow yang masih terus berlangsung serta kembali rebound nya harga komoditas.

"Hal ini tentunya dapat terus menumbuhkan dan menjaga tingkat kepercayaan investor terhadap Indonesia dan pasar modalnya," papar William dalam risetnya, Kamis (18/8/2016).

Meski demikian, dalam perjalanan naik, pasti ada moment di mana akan terjadi koreksi, mengingat fluktuasi harga komoditas minyak masih akan memberikan pengaruh terhadap pola gerak IHSG.

"Jika hal tersebut terjadi, bisa dimanfaatkan sebagai peluang melakukan akumulasi beli yang tentunya dengan perencanaan matang," tandas William.

William memperediksikan, IHSG saat ini berada dalam rentang support 5.312 dengan target resistance level yang perlu ditembus pada level 5.458. "Hari ini IHSG berpotensi melanjutkan penguatan." pungkas William.

Beberapa saham yang dapat dijadikan pertimbangan investor untuk akumulasi beli antara lain:

1. Saham PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGAS)
2. Saham PT HM Sampoerna Tbk (HMSP)
3. Saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG)
4. Saham PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI)
5. Saham PT XL Axiata Tbk (EXCL)
6. Saham PT Astra International Tbk (ASII)
7. Saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)
8. Saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Produk Dekorasi Rumah Indonesia Bukukan Potensi Transaksi Rp 13,6 Miliar di Interior Lifestyle Tokyo 2024

Produk Dekorasi Rumah Indonesia Bukukan Potensi Transaksi Rp 13,6 Miliar di Interior Lifestyle Tokyo 2024

Rilis
Jasa Ekspedisi Dinilai Penting, Pengguna E-Commerce Tak Bebas Tentukan Pilihan

Jasa Ekspedisi Dinilai Penting, Pengguna E-Commerce Tak Bebas Tentukan Pilihan

Whats New
Selama Sepekan Harga Emas Antam Melonjak Rp 18.000 Per Gram

Selama Sepekan Harga Emas Antam Melonjak Rp 18.000 Per Gram

Whats New
Libur Panjang Idul Adha, 75.000 Tiket Kereta Cepat Whoosh Habis Terjual

Libur Panjang Idul Adha, 75.000 Tiket Kereta Cepat Whoosh Habis Terjual

Whats New
Kisah Hitler Membangun Ekonomi Jerman yang Porak Poranda usai Perang

Kisah Hitler Membangun Ekonomi Jerman yang Porak Poranda usai Perang

Whats New
Kominfo Minta Media Sosial Tak Muat Konten Pornografi dan Judi Online

Kominfo Minta Media Sosial Tak Muat Konten Pornografi dan Judi Online

Whats New
Cash Flow Adalah: Pengertian, Jenis, dan Cara Mengaturnya

Cash Flow Adalah: Pengertian, Jenis, dan Cara Mengaturnya

Earn Smart
Libur Idul Adha, KAI: 882.164 Tiket Kereta Ludes Terjual

Libur Idul Adha, KAI: 882.164 Tiket Kereta Ludes Terjual

Whats New
Refund Tiket Kereta Bisa Lewat Aplikasi Access by KAI, Ini Caranya

Refund Tiket Kereta Bisa Lewat Aplikasi Access by KAI, Ini Caranya

Whats New
Bulog Bakal Akuisisi Sumber Beras di Kamboja, Ini Kata Guru Besar IPB

Bulog Bakal Akuisisi Sumber Beras di Kamboja, Ini Kata Guru Besar IPB

Whats New
Cerita Pedagang Kulit Ketupat Dapat Rezeki Tambahan di Momen Idul Adha

Cerita Pedagang Kulit Ketupat Dapat Rezeki Tambahan di Momen Idul Adha

Whats New
Pelemahan Rupiah dari Perspektif Tiga Generasi Krisis Mata Uang

Pelemahan Rupiah dari Perspektif Tiga Generasi Krisis Mata Uang

Whats New
Bahan Pokok Minggu 16 Juni 2024: Harga Daging Ayam Naik, Tepung Terigu Turun

Bahan Pokok Minggu 16 Juni 2024: Harga Daging Ayam Naik, Tepung Terigu Turun

Whats New
Tungku Smelter di Morowali Meledak Lagi, Menperin Panggil Manajemen

Tungku Smelter di Morowali Meledak Lagi, Menperin Panggil Manajemen

Whats New
Melonjak, Simak Harga Emas Terbaru di Pegadaian 16 Juni 2024

Melonjak, Simak Harga Emas Terbaru di Pegadaian 16 Juni 2024

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com