Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Sampai Menyesal... Mumpung Muda, Belilah Rumah!

Kompas.com - 06/10/2016, 13:07 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

Hemat

Menabung dan investasi butuh prasyarat dasar, yaitu sikap konsisten untuk hidup hemat. Hura-hura otomatis harus dihindari. Barang yang dibeli juga harus dipastikan sesuai kebutuhan, bukan sekadar keinginan.

Pakaian, misalnya. Tak perlu membeli pakaian branded—merek terkenal—yang mahal. Cukuplah membeli pakaian dengan harga terjangkau asal berkualitas.

Bagi Anda yang tidak tinggal bersama orangtua, perhatikan pula biaya hidup sehari-hari seperti makan dan tempat tinggal. Tak usah terlalu mewah untuk memenuhi dua kebutuhan tersebut.

Pilihlah rumah kos dengan harga sewa terjangkau. Adapun untuk makan sehari-hari cukupkan dengan menu sederhana, selama bergizi. Anda juga bisa memasak sendiri agar lebih hemat.

Meski begitu, hidup hemat tak berarti Anda lalu berlaku sengsara. Rekreasi juga tetap perlu dilakukan sesekali, asalkan biayanya sudah direncanakan dan tak mengganggu rencana jangka panjang.

Strategi pembelian rumah

Setelah berhemat, strategi mewujudkan rumah idaman merupakan langkah berikutnya yang harus dicermati.

Merujuk Kompas.com, Rabu (13/7/2016), uang muka untuk kepemilikan pertama rumah tapak di atas lahan lebih dari 70 meter persegi adalah 15 persen. Tentu, ini adalah uang muka untuk kredit kepemilikan rumah (KPR).

Sembari mengumpulkan uang, cari dan cermati semua informasi terkait KPR yang ditawarkan perbankan.

Informasi itu mencakup produk, besaran plafon—total nominal kredit—yang ditawarkan, suku bunga, masa pinjaman, biaya administrasi, dan fleksibelitas dalam pembayaran cicilannya kelak.

Pastikan, KPR apa pun yang akhirnya dipilih itu sesuai dengan kemampuan keuangan. Maksimal cicilan tak boleh lebih dari 40 persen pendapatan pasti setiap bulan.

Satu lagi, dengan KPR pun tak harus rumah baru yang dibeli. Pilihan lain adalah over-credit—melanjutkan KPR yang sebelumnya dimiliki orang lain—atau sekalian membeli rumah bekas.

Cari penghasilan tambahan

Untuk meringankan Anda membayar angsuran KPR, jangan segan mencari pendapatan tambahan yang memungkinkan. Ada beragam cara untuk bisa mendapatkannya.

Menjadi pekerja paruh waktu atau freelance di perusahaan lain adalah salah satunya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com