Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Airbus Ingin Salip Boeing pada Tahun 2020

Kompas.com - 17/10/2016, 18:28 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

FRANKFURT, KOMPAS.com - Produsen pesawat asal Eropa Airbus ingin melampaui pesaingnya, produsen pesawat asal AS Boeing dalam hal pengiriman pesawat secara tahunan pada tahun 2020 mendatang.

Pasalnya, dalam beberapa tahun terakhir Airbus kerap tertinggal dari Boeing. Target tersebut diungkapkan oleh CEO Airbus Fabrice Bregier dalam sebuah wawancara di Jerman.

Ia berjanji, Airbus akan mengirim lebih banyak pesawat ketimbang Boeing dalam beberapa tahun ke depan.

"Pada tahun 2020 kami akan kembali mengirim lebih banyak pesawat ketimbang Boeing," ujar Bregier seperti dikutip dari Channel News Asia, Senin (17/10/2016).

Selama bertahun-tahun, Airbus lebih unggul dibandingkan Boeing dalam hal pemesanan pesawat baru.

Akan tetapi, sejak tahun 2012, Boeing mengungguli Airbus dalam hal pengiriman pesawat. Menurut Bregier, saat ini Airbus akan fokus pada pesawat berbadan ramping alias narrowbody seri A320 neo dan pesawat berbadan lebar A350.

Bregier menyatakan, pihaknya berharap dapat mengirim 50 unit pesawat A350 tahun ini, meski pengiriman hingga akhir September 2016 bertahan hanya pada 20 unit.

Airbus mencatat rekor pengiriman pesawat pada tahun 2015. Meskipun demikian, perusahaan manufaktur aviasi yang berpusat di Perancis ini masih belum bisa menggeser posisi Boeing sebagai produsen pesawat terbesar di dunia.

Airbus mencatat rekor pengiriman 635 unit pesawat pada tahun 2015. Sementara itu, Boeing mengirim 762 unit pesawat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com