JAKARTA, KOMPAS.com - Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Wianda Puponegoro memastikan, pasokan bahan bakar minyak (BBM) untuk wilayah Muntok Bangka Barat, Bangka Belitung dalam kondisi aman.
Pasalnya, pasca terisolirnya wilayah Muntok akibat putusnya jembatan penghubung antara pusat kota yang terdapat di Pangkal Pinang karena terjangan banjir, membuat pasokan BBM ke wilayah Muntok terhenti.
"Untuk pasokan BBM ke Muntok sudah bisa melalui jembatan alternatif yang dibangun dua hari sejak Senin malam," ujar Wianda saat dihubungi Kompas.com, Selasa (31/1/2017).
Wianda menambahkan, pihaknya pun telah melakukan pendistribusian BBM ke SPBU di tiga kecamatan Muntok. Sehingga pasokan BBM di wilayah Muntok aman dan tidak terjadi kelangkaan.
"Jembatan sudah bisa dilalui tangki sejak pagi tadi, sehingga pasokan BBM di 3 SPBU kecamatan Muntok yang terisolir akibat banjir sudah kembali normal. Tadi siang juga sudah didistribusikan Premium untuk 3 SPBU," terangnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, pasokan BBM ke wilayah Muntok sempat terhenti karena putusnya jembatan penghubung antara pusat kota Pangkal Pinang ke Muntok akibat terjangan banjir.
Namun, berkat aksi cepat tanggap warga sekitar yang bergotong royong membuat jembatan sementara, cukup membantu Pertamina dalam melakukan pendistribusian BBM ke beberapa SPBU di Kecamatan Muntok.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.