JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 7,20 poin atau turun 0,13 persen ke level 5.402,61 pada penutupan perdagangan Selasa (7/3/2017) pukul 16.15 WIB.
Naiknya sektor perkebunan sebesar 1,23 persen tidak mampu mengimbangi penurunan tujuh sektor lainnya, sehingga IHSG tertekan. Selain perkebunan, sektor lain yang ditutup menguat yakni infrastruktur dan keuangan.
Dari data RTI, sebanyak 152 saham ditutup menguat, 164 saham ditutup menurun dan 107 saham ditutup dalam posisi tetap.
Aksi beli investor asing di semua papan perdagangan mencapai Rp 84,2 miliar. Sementara aksi beli investor asing di pasar reguler mencapai Rp 40,5 miliar.
Lima saham penggerak bursa yakni ASII, LPPF, UNTR, BBRI dan BBTN. Sementara lima saham dengan persentase kenaikan tertinggi yakni BSDE, TBIG, LPPF, PWON, dan TLKM.
Dari pasar spot Bloomberg, IHSG ditutup tetap pada posisi 13.350 seperti pada penutupan pasar di Senin (6/3/2017).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.