Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sri Mulyani: Nanti Anyer-Panarukan akan Jadi Kota, Kota, Kota...

Kompas.com - 27/03/2017, 16:00 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani memprediksi Indonesia akan menjadi negara urbanisasi. Pulau Jawa diyakini akan menjadi pusat perpindahan penduduk dari desa ke kota tersebut.

"Nanti Anyer sampai Panarukan itu akan (jadi) kota, kota, kota, kota. Dia akan menjadi tempat urbanisasi seluruh pulau," ujar Sri Mulyani dalam acara Investor Gathering 2017 di Jakarta, Senin (27/3/2017).

Saat ini, tingkat pertumbuhan populasi area urbanisasi di Indonesia mencapai angka 4,1 persen. Angka ini lebih tinggi dibandingkan India yang hanya 3,1 persen, bahkan China hanya 3,8 persen.

Menurut perempuan yang kerap disapa Ani itu, pertumbuhan populasi di area urbanisasi tidak terlepas dari pertumbuhan ekonomi Indonesia yang di atas 5 persen dan stabil dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.

Sayangnya populasi di Indonesia relatif tidak terstruktur layaknya di China. Kemampuan penyediaan perumahan bagi masyakarat di area urbanisasi masih terbatas.

Wilayah perkotaan terancam dipenuhi pemukiman-pemukiman kumuh akibat ledakan populasi namun ketersediaan perumahan tidak mencukupi.

Sri Mulyani yang sempat menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia, pernah meneliti ledakan urbanisasi di China dana Asia Selatan. Ia melihat ledakan urbanisasi Indonesia lebih mirip dengan Asia Selatan.

"Di Asia Selatan, urbanisasi tidak terencana dan tidak terkontrol. Kekumuhan terjadi dimana-mana," kata Sri Mulyani.

Ia merindukan adanya perecanaan urbanisasi yang mampu membuat perpindahan penduduk dari desa ke kota bisa lebih terorganisir. Namun tantangan tidak hanya persolan penyediaan perumahan di perkotaan.

Dia juga mengungkapkan adanya kemampuan daya beli masyakarat untuk keperluan tempat tinggal yang layak.

Saat ini 40 persen masyakarat mampu membeli rumah dengan penghasilannya sendiri. Kemudian, 40 persen masyarakat bisa membeli rumah dengan tambahan subsidi dari pemerintah.

Adapun sisanya 20 persen masyakarat tidak mampu membeli rumah tanpa ada bantuan menyeluruh dari pemerintah.

Tanpa adanya bantuan penyediaan perumahan dari pemerintah, kota-kota di Indonesia terancam diselimuti kekumuhan.

Sri Mulyani menilai peranan swasta sangat penting dalam penyediaan perumahan yang layak untuk masyakarat di perkotaan.

Di Indonesia, kebutuhan rumah mencapai 820.000 hingga 1 juta per tahun. Sekitar 40 persen kebutuhan perumahan itu bisa dipenuhi oleh pihak swasta, 20 persen oleh pemerintah, dan 40 persen diperoleh secara swadaya masyakarat sendiri.

(Baca: Sri Mulyani Ungkap "Kegilaan" Urbanisasi di Indonesia )

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Whats New
Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com