Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kantong Ramah Lingkungan Berbahan Baku Singkong Mulai Dikembangkan

Kompas.com - 08/05/2017, 21:45 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com - Permasalahan sampah plastik tengah dicari solusinya. Selain menyebabkan pencemaran lingkungan, sampah plastik juga menjadi sampah yang sulit terurai oleh alam.

Guna mengatasi hal tersebut kini tengah dikembangkan kantong ramah lingkungan atau yang dikenal biodegradable plastic yang menggunakan bahan dasar tapioka atau singkong.

Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto melakukan kunjungan ke PT Inter Aneka Lestari Kimia dan PT Harapan Interaksi Swadaya guna melihat pengembangan inovasi Biodegradable Plastic atau kantong ramah lingkungan di Balaraja, Tangerang, Senin, (8/5/2017).

Kunjungan tersebut dilakukan untuk memastikan kesiapan industri kantong ramah lingkungan dalam memproduksi kantong alternatif.

Menurut Airlangga, kebutuhan terhadap plastik dan isu lingkungan serta konsumsi plastik di sektor industri telah menjadi hal yang tak dapat dihindari.

Salah satunya sektor industri makanan dan minuman, sangat bergantung kepada penggunaan plastik, khususnya untuk kemasan karena sifat plastik yang lebih ringan, fleksibel, dan murah dibandingkan dari material kaca dan logam.

“Upaya terbaru yang dilakukan oleh pemerintah untuk mengatasi hal ini adalah dengan memberikan dukungan pengembangan biodegradable plastic, sejenis plastik yang mudah terurai secara alami," kata Airlangga.

Berdasarkan data Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, produksi sampah plastik Indonesia sekitar 5,4 juta ton per tahun yang merupakan 14 persen dari total timbunan sampah nasional.

Sebagian besar sumber sampah plastik berasal dari botol PET, kemasan flexible, dan kantong belanja plastik.

Hingga akhir 2016, Indonesia tercatat sebagai kontributor sampah plastik di laut urutan kedua terbesar di dunia.  Menurut Airlangga, ke depannya pemerintah akan mendorong penggunaan kantong ramah lingkungan sebagai plastik kemasan.

"Perlu ditingkatkan ke plastik packaging untuk consumer product seperti kemasan roti, permen, kopi. Sekarang kami lagi dorong regulasi untuk supermarket pakai produk yang ramah lingkungan," kata Menperin.

Direktur Jenderal Industri Kimia Tekstil dan Aneka Kemenperin Achmad Sigit Dwiwahjono mengatakan, biodegradable plastic dapat menjadi salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan lingkungan akibat sampah plastik, karena jauh lebih cepat terurai secara alami dibandingkan plasik konvensional.

"Untuk itu pemerintah mendorong pengembangan teknologi ini," kata Achmad.

Biodegradable plastic merupakan sebuah inovasi yang tergolong baru, yang produknya berupa kantong serupa plastik. Dalam proses produksinya, biodegradable plastic tidak menggunakan polyethylene ataupun polyprophylene, sebagaimana plastik konvensional.

Biodegradable plastic diproduksi menggunakan bahan dasar nabati yaitu singkong cassava. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com