Kementerian yang dipimpin Bambang PS Brodjonegoro tersebut juga mendukung upaya pihak kepolisian dalam mengungkap kasus itu.
"#SahabatPembangunan, kami berduka atas insiden bom Kampung Melayu. Mari dukung pihak berwajib @DivHumasPolri usut tuntas kasus tsb!".
Sementara Kementerian BUMN (@KemenBUMN) mengibaratkan Indonesia adalah rumah yang wajib dijaga.
"Ini rumah kita. Kita jaga bersama. Persatuan kita akan mengalahkan segalanya. Karena kita Indonesia. #PrayForJakarta," ujar Kementerian BUMN.
Kementerian Perhubungan (@Kemenhub151) mengimbau agar pengeloa transportasi publik untuk meningkatkan kewaspadaan.
"Kpd seluruh pengelola transportasi publik, tingkatkan kewaspadaan, perketat keamanan, dn perkuat koordinasi dg Kepolisian. #KamiTidakTakut Seluruh jajaran Kemenhub berduka atas peristiwa teror di Kampung Melayu dan mengutuk aksi tsb. Ini INDONESIA. Ini RUMAH KITA. #KamiTidakTakut," ujar Kemenhub.
(Baca: Ada Bom di Kampung Melayu, Menhub Minta Pengelola Transportasi Waspada)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.