Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tuntut Gaji, Kru Kabin British Airways Mogok Kerja

Kompas.com - 01/07/2017, 13:00 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Beberapa kru kabin maskapai penerbangan British Airways memulai aksi mogok kerja selama dua pekan pada hari ini, Sabtu (1/7/2017). Mogok kerja merupakan rangkaian tuntutan mereka soal gaji kepada perusahaan.

Aksi mogok kerja ini bisa berisiko terhadap rusaknya citra British Airways dan gangguan dalam penerbangan. Meskipun demikian, pihak British Airways menyatakan penumpang tetap bisa terbang.

Para kru kabin "penerbangan campuran," yakni mereka yang bekerja baik di penerbangan jarak pendek maupun panjang, telah terlibat konflik dengan British Airways sejak tahun lalu. Konflik ini terkait penawaran gaji yang dipandang serikat pekerja sebagai "gaji kemiskinan."

Meski dampak aksi mogok ini terhadap penerbangan cenderung minim, namun ini mengancam citra British Airways. Pasalnya, belum lama ini ribuan penumpang terlantar karena gangguan pada sistem komputer.

"Konsumen akan memiliki pandangan buruk dan brand British yang besar akan terancam. Kami meminta British Airways untuk menghilangkan ancaman ini dan menyelesaikan sengketa yang telah berlangsung lama ini," ujar pimpinan serikat pekerja British airways Oliver Richardson dalam pernyataannya seperti dikutip dari Reuters.

Pihak manajemen British Airways pun kembali memperingatkan konsekuensi bagi kru kabin yang mogok kerja. Akan tetapi, maskapai itu tetap meyakinkan bahwa semua penumpang akan terbang menuju tujuan mereka.

Willie Walsh, CEO induk perusahaan British Airways IAG menyatakan dirinya mengekspektasikan semua penumpang tetap terbang. Pasalnya, British Airways juga telah diperbolehkan menggunakan 9 pesawat Qatar Airways beserta stafnya.

Kru kabin penerbangan campuran tersebut mulai mengancam akan melakukan mogok kerja pada Natal 2016 lalu. Meski aksi mogok kala itu dihentikan, secara total sejauh ini mereka sudah mogok kerja selama 26 hari.

Kru kabin penerbangan campuran mencakup sepertiga dari jumlah kru kabin British Airways yang mencapai 16.000 orang. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ciptakan Ekosistem Perkebunan yang Kompetitif, Kementan Gelar Kegiatan Skena 

Ciptakan Ekosistem Perkebunan yang Kompetitif, Kementan Gelar Kegiatan Skena 

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Harga BBM Tak Naik hingga Juni 2024

Menteri ESDM Pastikan Harga BBM Tak Naik hingga Juni 2024

Whats New
Konflik Iran-Israel Menambah Risiko Pelemahan Rupiah

Konflik Iran-Israel Menambah Risiko Pelemahan Rupiah

Whats New
Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Kemenhub Mulai Hitung Kebutuhan Formasi ASN di IKN

Whats New
BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

BEI: Eskalasi Konflik Israel-Iran Direspons Negatif oleh Bursa

Whats New
IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

IHSG Turun 1,11 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.260

Whats New
IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

IPB Kembangkan Padi 9G, Mentan Amran: Kami Akan Kembangkan

Whats New
Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Konsorsium Hutama Karya Garap Proyek Trans Papua Senilai Rp 3,3 Triliun

Whats New
Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kementerian PUPR Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Work Smart
Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com