Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingat, Jangan Katakan 6 Hal Ini ke Rekan Kerja

Kompas.com - 28/04/2019, 07:00 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com - Akrab dan bergaul dengan rekan-rekan kerja merupakan hal yang menyenangkan. Ini bisa membuat Anda lebih nyaman dan bahagia di kantor, pun menghilangkan penat akibat tekanan kerja.

Memiliki lingkungan kerja yang nyaman bersama rekan-rekan kerja yang menyenangkan pun bisa mebuat Anda lebih fokus dan produktif. Namun demikian, perlu diperhatikan juga bahwa Anda tak boleh berperilaku atau melontarkan kata-kata sembarang.

Baca juga: Generasi Milenial Tak Malu Bicarakan Gaji dengan Rekan Kerja

Dilansir dari Business Insider, Minggu (28/4/2019), ada 6 hal yang tidak boleh Anda katakan kepada rekan kerja.

1. Bertanya soal gaji

"Pertanyaan ini (soal gaji) tidak hanya tak profesional, tapi juga membuat canggung. Kenapa Anda ingin tahu? Apakah Anda akan mengeluh kepada bos jika Anda merasa (gaji) tidak adil?" jelas Rosalinda Oropeza Randall, seorang pakar etiket.

2. Meminta pinjam uang

Kita seringkali lupa membawa uang tunai atau lupa membawa dompet ke kantor. Randall mengungkapkan, dalam kondisi yang sangat jarang terjadi ini, Anda bisa saja meminta pengertian dari rekan kerja untuk meminjam sejumlah uang untuk makan siang.

"Tapi jika dompet Anda selalu di 'tas lainnya,' jangan terkejut jika Anda tidak diajak makan siang lagi," tutur Randall.

3. Menyebar gosip

"Sebar gosip dan Anda akan dicap sebagai biang gosip," ujar Vicky Oliver, penulis buku Bad Bosses, Crazy Coworkers & Other Office Idiots dan Power Sales Words.

Sementara itu, Randall mengungkapkan, komentar-komentar negatif tentang seorang rekan kerja atau rekan kerja lainnya akan membuat Anda tampak lebih buruk dari orang yang Anda bicarakan.

4. "Apakah Anda hamil?"

Oliver menuturkan, pertanyaan seperti ini jarang memberikan dampak yang positif. "Jika rekan kerja Anda ternyata tidak hamil, Anda telah menghinanya. Jika benar ia hamil, barangkali ia belum siap membicarakannya. Lakukanlah observasi sendiri," ungkap dia.

5. Menceritakan Anda sedang mencari pekerjaan lain

"Membagikan (cerita bahwa Anda sedang mencari pekerjaan) kepada rekan kerja dapat membuat mereka secara naluriah menjauhi Anda, karena tahu Anda bakal tak lagi menjadi bagian dari tim," sebut Randall.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com