Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hubungan dengan China Memanas, AS akan Jual Tank ke Taiwan

Kompas.com - 06/06/2019, 11:08 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Hubungan Amerika Serikat (AS)-China terancam kian buruk dalam waktu dekat. Pemerintahan Donald Trump baru-baru ini mengajukan rencana penjualan senjata dan tank senilai 2 miliar dollar AS ke Taiwan.

Mengutip Kontan.co.id, Kamis (6/6/2019), Reuters memberitakan, empat sumber mengatakan bahwa Washington telah mengirimkan notifikasi rencana penjualan ke kongres AS.

Peralatan militer yang akan dijual ke Taiwan itu termasuk 108 unit M1A2 Abrams tank, berikut amunisi anti pesawat dan amunisi anti tank.

AS selama ini merupakan pemasok utama senjata dan aneka peralatan militer untuk Taiwan. Negeri yang diklaim China sebagai bagian dari wilayahnya itu, diketahui berminat memperbarui armada tank miliknya, yang selama ini mengandalkan armada M60.

Pada Maret lalu, Presiden Taiwan Tsai Ing-wen menyatakan AS memberi tanggapan positif terhadap permintaan senjata yang diajukan negerinya. Kendati tak memiliki hubungan diplomatik resmi dengan Taiwan, AS memiliki aturan hukum yang menyatakan negeri itu wajib membantu Taiwan dalam melindungi wilayahnya.

Juru bicara pemerintah AS yang membawahi urusan penjualan senjata menolak memberi tanggapan mengenai rencana penjualan atau penjualan yang belum terlaksana.

Rencana penjualan ini diprediksi akan kian memperburuk hubungan Beijing-Washington, dan bisa memperparah konflik perdagangan di antara kedua negara yang tak berkesudahan.

 

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: Konflik dengan China bakal kian panas, AS berniat menjual tank dan amunisi ke Taiwan

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com