Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lion Air Terbangkan 67.457 Jemaah Haji dari Embarkasi Asia hingga Eropa

Kompas.com - 07/07/2019, 14:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Lion Air (kode penerbangan JT) member of Lion Air Group mulai menjalankan layanan penerbangan haji pada tahun 2019 ini. Adapun jumlah nasabah yang dilayani sebanyak 67.457 jamaah.

Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro menjelaskan, operasional ini dilaksanakan melalui kerja sama carter oleh salah satu perusahaan internasional.

"Pelaksanaan layanan haji ditandai pelepasan kru dan penerbangan Airbus 330-300 dari Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang (CGK). Pesawat lepas landas pukul 11.19 WIB (Western Indonesia Time, GMT+ 07) dan tiba di Bandar Udara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah (JED) pukul 16.21 waktu setempat (Arabia Standard Time, GMT+ 03)," ujar Danang dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Minggu (7/7/2019).

Baca juga: Garuda Siapkan 14 Pesawat untuk Angkutan Jemaah Haji 2019

Lion Air mempersiapkan 288 SDM, terdiri 65 pilot, 153 awak kabin, 57 teknisi serta 13 petugas pengatur kegiatan operasional darat (flight operation officer/ FOO atau Aircraft Dispatcher) untuk operasional penerbangan haji kali ini.

Danang menjelaskan, Lion Air menggunakan basis operasional (home base) di Madinah (MED) dan Jeddah (JED), untuk masa operasional berkisar 2,5 bulan, terhitung 10 Juli 2019 hingga 05 September 2019.

Pada penerbangan haji tahun ini, Lion Air melayani kota asal pemberangkatan (emberkasi) dari beberapa negara di Asia, Timur Tengah, Afrika dan Eropa dengan kota tujuan penurunan (debarkasi) di Bandar Udara Internasional Raja Khalid, Riyadh (RUH), Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah (MED), serta Bandar Udara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah (JED).

Adapun 15 embarkasi tujuan Jeddah dan Madinah sebagai berikut:

1. Abuja – Bandar Udara Internasional Nnamdi Azikiwe, Federal Capital Territory of Nigeria, Afrika Barat (ABV).

2.Algiers – Bandar Udara Internasional Houari Boumediene, Republik Algeria, Afrika Utara (ALG).

3. Almaty – Bandar Udara Internasional Almaty, Nur-Sultan, Republik Kazakhstan (ALA).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+