Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengemudi Sedot Saldo OVO dan Rugikan Konsumen, Grab Persilakan Lapor

Kompas.com - 31/07/2019, 12:41 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Bayu Galih

Tim Redaksi

Tips dari Grab

Menanggapi hal semacam ini yang kerap terjadi, Head of Marketing GrabFood and New Business Grab Indonesia, Ichmeralda Rachman, membagikan tips yang bisa dilakukan konsumen jika mengalami kendala selama pemesanan.

"Jika pelanggan mengalami kendala pada saat proses pemesanan, pelanggan dapat melaporkan kejadian ini dengan menggunakan layanan Pusat Bantuan dari aplikasi,” kata Ichmeralda.

Caranya dengan masuk ke menu "Aktivitas", kemudian "Pesanan", dan tentukan pesanan mana yang akan diproses.

Setelah itu akan muncul laman baru dengan detail pesanan dan data pengemudi. Pilih“Laporkan Masalah” dan sebutkan kendala yang dialami, misalnya saldo dipotong lebih besar.

“Pelanggan akan mendapatkan email konfirmasi dari pengaduan di atas, dan tim Customer Experience kami akan membantu menyelesaikan keluhan,” ujar dia.

Di sisi lain, mitra yang bersangkutan akan menerima sanksi etik sesuai dengan nilai yang dijunjung oleh perusahaan jika memang terbukti melakukan pelanggaran.

Baca juga: Soal Kebocoran Data, Grab Sebut Komitmen Jaga Privasi Konsumen

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com