Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada No Deal Brexit, Defisit Anggaran Inggris Melonjak

Kompas.com - 21/08/2019, 17:41 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

Sumber Bloomberg

LONDON, KOMPAS.com - Pada semester I-2019, utang pemerintah Inggris mengalami lonjakan yang cukup signifikan.

Hal tersebut menjadi peringatan atas rentannya kondisi keuangan di tengah realisasi wacana keluarnya Inggris dari Uni Eropa dengan tanpa persetujuan (no-deal Brexit).

Defisit anggaran Inggris sepanjang April dan Juli 2019 ini mencapai 16 miliar poundsterling (19,4 miliar dollar AS). Angka tersebut 60 persen lebih tinggi jika dibandingan dengan periode yang sama tahun lalu.

Baca juga: Inggris Tak Siap untuk No-Deal Brexit, Mengapa?

Seperti dikutip dari Bloomberg, angka yang dikeluarkan oleh Kantor Statistik Nasional setempat menunjukkan pertumbuhan cukup pesat sejak krisis keuangan 10 tahun yang lalu. Pasalnya kala itu, pengeluaran pemerintah tumbuh dua kali lipat dari pendapatan. Kondisi kali ini pun menunjukkan adanya kemungkinan kian merosotnya ekonomi Inggris.

Kondisi tersebut sangat tidak menguntungkan bagi Perdana Menteri Inggris Boris Johnson yang telah menjanjikan 20 miliar poundsterling pengurangan pajak serta meningkatkan anggaran untuk kepolisian, kesehatan dan pendidikan.

Defisit anggaran tersebut bisa bertambah hingga 30 miliar poundsterling jika Inggris memaksakan diri untuk keluar dari Uni Eropa tanpa ada kesepakatan pada 31 Oktober mendatang.

Secara historis, Inggris telah berhasil menurunkan defisit anggarannya dari hampir 10 persen dari PDB di medio 2009 hingga 2010, ke level terendah selama 17 tahun menjadi hanya 1,1 persen pada tahun lalu.

Baca juga: Ketidakpastian Brexit Ancam Iklim Investasi Inggris

Biasanya, Juli merupakan bulan baik bagi anggaran pemerintah lantaran Kementerian Keuangan setempat mendapatkan pendapatan perpajakan yang lebih besar dibanding bulan lain.

Namun, bulan lalu, biro statistik mencatatkan surplus anggaran pemerintah hanya sebesar 1,3 persen. Jauh lebih rendah dari periode yang sama tahun lalu yang mencatatkan surplus hingga 3,6 miliar dollar AS.

Pendapatan perpajakan merosot 0,5 persen ketika di sisi lain pengeluaran melonjak hingga 6,5 persen.

Utang pemerintah pun diprediksi bakal melebihi target yang sebesar 29,3 miliar poundsterling. Sementara defisit bakal turun menjai 23,6 miliar poundsterling pada tahun fiskal 2018 hingga 2019.

Pada bulan Juli ini, banyak perusahaan bakal membayar angusan pajak berdasarkan estimasi laba mereka untuk tahun ini. Walaupun demikian, pendapatan pajak korporasi Inggris pada semester I-2019 ini merosot 1,1 persen dari tahun sebelumnya.

Sementara untuk pajak pekerja yang jatuh tempo pada 31 Juli mengalami peningkatan sebesar 1,5 persen dengan pendapatan meningkat 3,2 persen.

Menteri Keuangan Inggris Raya Sajid Javid telah berjanji untuk mematuhi aturan fiskal yang ada yang mensyaratkan bahwa defisit anggaran struktural dijaga di bawah 2 persen dari PDB pada tahun 2020-21 dan beban utang pemerintah menurun.

Namun, ada keraguan atas prospek jangka panjang untuk keuangan publik.

Pasalnya, hingga Juli 2019, utang bersih pemerintah tidak termasuk utang Bank of England telah meningkat dua kali lipat sejak krisis keuangan berada di kisaran 74,1 persen dari PDB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Bloomberg
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Whats New
Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang Jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com