Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Akses Global untuk UMKM, Asosiasi Wirausaha Nusantara Dibentuk

Kompas.com - 05/09/2019, 20:33 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Asosiasi Wirausaha Nusantara (ASWIN) dan International Digital Economy Association (IDEA) secara resmi dibentuk di Bali.

Kedua asosiasi ini dibentuk pada ajang BaliDex 2019, 30 Agustus-4 September 2019 lalu. Asosiasi ini mendukung UMKM lokal untuk dapat bersaing di kancah global, termasuk memanfaatkan perkembangan ekonomi digital.

Anggota ASWIN terdiri dari berbagai perusahaan, koperasi, UMKM, lembaga pendidikan, institusi dan tokoh-tokoh nasional yang peduli dengan ekonomi digital Indonesia. Sementara itu, berbagai perusahaan dan organisasi di berbagai negara dapat mendaftar menjadi mitra IDEA.

Kepala Dinas Kominfo dan Statistik Provinsi Bali, Nyoman Sujaya mengatakan Balidex 2019 membuka akses bagi pelaku UMKM juga koperasi untuk memperkenalkan produk-produk ekonomi kreatif Bali dan Indonesia pada umumnya ke pasar global.

Baca juga: Bantu UMKM Go Online, Ralali.com Gerakkan Ratusan Ribu Agen

"Pembangunan ekonomi merupakan proses yang mandiri, namun diperlukan proses interaksi dukungan dari berbagai pihak secara berkelanjutan," kata Nyoman dalam pernyataannya, Kamis (5/9/2019).

Adapun BaliDeX atau Bali Digital eCommerce Expo yang merupakan sarana promosi dan peluang baru untuk meningkatkan omzet serta keuntungan perusahaan Indonesia tersebut dihadiri lebih dari 2.800 delegasi dari 45 negara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com