Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Jaga Ekosistem Gunung Semeru, BRI Salurkan Bantuan CSR Perbaki Lingkungan

Kompas.com - 11/09/2019, 17:53 WIB
Mikhael Gewati

Penulis


KOMPAS.com
- Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk. berkomitmen untuk menjaga ekosistem lingkungan di Gunung Semeru.

Hal itu BRI wujudkan dengan menyalurkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) Peduli
di bidang lingkungan dan sarana umum kepada masyarakat di sekitar danau Ranu Pane, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (11/09/2019).

Dalam keterangan tertulisnya dijelaskan, bantuan CSR tersebut terdiri dari tiga kegiatan lingkungan. 

Pertama pengerukan dan pelebaran bibir Danau Ranu Pane yang berlokasi di kaki gunung Semeru. Kedua, penanaman l5.000 bibit pohon Cemara Gunung di sekitar hutan lindung Gunung. Ketiga adalah merevitalisasi shelter jalur pendakian ke Gunung Semeru

Baca juga: Begini Cara BRI Dukung Kemajuan Pendidikan Indonesia

Direktur Bisnis Mikro Bank BRI Supari yang menyerahkan bantuan tersebut berharap kegiatan CSR ini dapat memperbaiki kondisi alam Gunung Semeru dan Danau Ranu Pane. 

"Ujung dari kegiatan CSR ini adalah agar dapat mendorong peningkatan aktivitas kunjungan wisatawan yang dapat meningkatkan produktifitas perekonomian masyarakat sekitar,” imbuh Supari.

Selain Supari turut hadir dalam kegiatan tersebut Menteri BUMN Rini Soemarno dan Wakil Direktur Utama Bank BRI Catur Budi Harto. 

Penyerahan KUR

Pada kesempatan yang sama, Rini Soemarno juga menyaksikan penyerahan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro kepada nasabah ultra mikro naik kelas.

Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Bank BRI kepada lebih dari 50 pengusaha ultra mikro yang tergabung dalam kelompok usaha Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar). Kelompok ini dikembangkan oleh PT Permodalan Nasional Madani (PNM).

Para penerima KUR tersebut kebanyakan memiliki usaha yang bergerak di bidang perdagangan, peternakan, dan pertanian.

“Rata-rata penyaluran KUR sebesar Rp 8 juta per pengusaha dan diperuntukkan untuk meningkatkan kapasitas usaha agar lebih produktif lagi dan lebih mampu bersaing,” tutur Supari.

Baca juga: BRI Saluran KUR Mikro Kepada 15 Nasabah Mekaar Naik Kelas

Tak sekadar memberikan fasilitas kredit, BRI juga melakukan pendampingan kepada seluruh nasabah Mekaar yang naik kelas.

Pendampingan ini dilakukan secara berkelanjutan oleh tenaga marketing Bank BRI dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kompetensi para pengusaha agar bisnisnya semakin berkembang.

“Harapan kami, mereka dapat meningkatkan daya saingnya dan akhirnya bisnisnya dapat terus berkembang," tutup Supari.

Sebelumnya Bank BRI telah melakukan hal yang serupa di Labuan Bajo (09/09/2019) dan Denpasar (10/09/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Signifikansi 'Early Adopters' dan Upaya 'Crossing the Chasm' Koperasi Multi Pihak

Signifikansi "Early Adopters" dan Upaya "Crossing the Chasm" Koperasi Multi Pihak

Whats New
Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Whats New
Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Earn Smart
Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Whats New
Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com