JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani memperkirakan anggaran perjalanan dinas Aparatur Sipil Negara atau PNS akan membangkak dalam beberapa tahun ke depan.
Hal ini lantaran rencana pemerintah memindahkan ibu kota ke Kalimatan Timur akan meningkatkan keperluan perjalanan dinas PNS dari dan ke ibu kota baru.
"Mungkin nanti belanja barangnya menjadi agak meningkat atau mungkin transport atau yang disebut perjalanan dinas menjadi lebih banyak," ujarnya saat rapat dengan Pansus DPR di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (25/9/2019)
Baca juga: Sri Mulyani Berharap Demo Besar-Besaran Mahasiswa Tak Ganggu Stabilitas Ekonomi
Menurut mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu, implikasi anggaran dari sisi pemindahan PNS ke ibu kota baru harus diantisipasi oleh pemerintah.
Sebab anggaran kementerian atau lembaga negara diperkirakan akan terjadi peralihan anggaran dari keperluan lain ke perjalanan dinas PNS-nya.
Saat ini kata dia, angka-angka yang diungkapkan oleh Bappenas terkait pemindahan ibu kota masih bersifat gelondongan dan seakan-akan hanya fokus kepada pembangunan infrastuktur.
Padahal kata perempuan yang kerap disapa Ani itu, pemindahan ibu kota juga perlu melihat kebutuhan anggaran pemindahan PNS kementerian dan lembaga.
"Yang perlu dipertimbangkan tentu saja kita perlu tahu berapa besar dukungan anggaran yang diperlukan untuk pemindahan ibu kota ini secara lebih detail," kata Sri Mulyani.
Baca juga: Mobil Akan Kena Diskriminasi di Ibu Kota Baru
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.