Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hemat Energi, Sejumlah Gedung dan Perusahaan Raih Penghargaan ESDM

Kompas.com - 28/09/2019, 19:19 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan memberikan Penghargaan Subroto 2019 untuk sejumlah pihak yang berprestasi memajukan sektor ESDM.

Penghargaan juga diberikan pada pihak, gedung, dan perusahaan yang berkontribusi mencapai efisiensi energi.

Memasuki tahun ketiga penyelenggaraan Penghargaan Subroto, pada tahun ini sebanyak sepuluh bidang bersaing memperebutkan penghargaan, seperti Bidang Efisiensi Energi Nasional, Kepatuhan PNBP Mineral dan Batubara, Keselamatan Ketenagalistrikan, Pengembangan SDM Terbaik, dan lainnya.

"Untuk penghargaan Subroto Bidang Efisiensi Energi tahun ini kalau kita lihat jumlah pesertanya terus meningkat dari tahun ke tahun," kata Direktur Konservasi Energi Kementerian ESDM Hariyanto dalam pernyataannya, Sabtu (28/9/2019).

Baca juga: Kalangan Muda Jadi Harapan Ujung Tombak Hemat Energi

Ia mengungkapkan, selain memberi capaian efisiensi energi dari berbagai kategori, PSBE 2019 sekaligus menjadi ajang seleksi nasional untuk mewakili Indonesia dalam ASEAN Energy Award 2020.

"Pemenang tahun lalu telah memenangkan lomba tingkat ASEAN untuk Pupuk Kaltim dan Gedung KKP yang menjadi juara di level ASEAN," terangnya.

Penghargaan ini tak hanya jadi seleksi untuk ajang di lingkup ASEAN tetapi juga di lingkup dunia. Terbukti dari juara level global yang diperoleh Pupuk Kaltim pada Manajemen Energi.

Kementerian ESDM memberikan Penghargaan Subroto bagi sejumlah gedung, instansi, dan perusahaan yang mendorong efisiensi energi.Dok. Kementerian ESDM Kementerian ESDM memberikan Penghargaan Subroto bagi sejumlah gedung, instansi, dan perusahaan yang mendorong efisiensi energi.

Berikut daftar lengkap pemenangnya.

Kategori Bangunan Hemat Energi (A)
1. Gedung Hijau Besar
Juara I: Gedung Grha Unilever PT Unilever Indonesia Tbk
2. Gedung Hijau Kecil dan Menengah
Juara II: Gedung The Heritage Kementerian ESDM
3. Gedung Baru
Juara I: Hotel Alila Solo
Juara II: Gedung PMBS Universitas Prasetiya Mulya
4. Gedung Tropis
Juara I: Gedung Grha Wiksa Praniti Kementerian PUPR
5. Gedung Retrofit
Juara II: Witel Jakarta Timur PT Telkom (Persero) Tbk
6. Inovasi Khusus
Juara : Universitas Indonesia

Kategori Manajemen Energi (B)
1 . Manajemen Energi Pada Industri Kecil dan Menengah
Juara I: PT Aqua Golden Mississippi, Bekasi
Juara II: PT Denso Indonesia, Bekasi Plant
Juara III: PT Ungaran Sari Garments, Main Unit
2. Manajemen Energi Pada Industri Besar
Juara I: PT Pertamina Refinery Unit IV Cilacap
Juara II: PT Jawa Power (PT YTL Jawa Timur as Operator)
Juara III: PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk Divisi Noodles Cabang Jawa Timur
3. Manajemen Energi Pada Bangunan Kecil dan Menengah
Juara I: Gedung Chaerul Saleh Sekretariat Jenderal Kementerian ESDM
Juara II: Gedung Grapari Telkom Group Bogor
4. Manajemen Energi Pada Bangunan Besar
Juara II: Gedung Slamet Bratanata Ditjen EBTKE Kementerian ESDM
5. Inovasi Khusus Pada Industri
Juara: PT Indonesia Power PLTU Banten 3 Lontar, OMU PT Pupuk Kalimantan Timur, PT PJB UP Brantas, PT Indonesia Power Jawa Barat 2 Pelabuhan Ratu, OMU PT Pertamina Hulu Energi Nunukan Company

Penghematan Energi dan Air di Instansi Pemerintah (C)
1 . Instansi Pemerintah Pusat
Juara I: Gedung Prof Sujudi Kementerian Kesehatan
Juara II: Gedung Mina Bahari III Kementerian Kelautan dan Perikanan
Juara III: Gedung PPSDM Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM
Harapan I: Gedung Djuanda Kementerian Keuangan
Harapan II: Gedung Pusat Sains Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional
2. Instansi Pemerintah Daerah
Juara I: Gedung Dinas ESDM Provinsi Riau
Juara II: Gedung Dinas ESDM Provinsi Sumatera Barat
Juara III: Gedung Dinas ESDM Provinsi Kalimantan Selatan
Harapan I: Gedung G Komplek Balaikota Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
Harapan II: Gedung Dinas ESDM Provinsi Jawa Timur

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com