Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

PGN Terus Bangun Infrastruktur untuk Optimalkan Penggunaan Gas Bumi

Kompas.com - 30/10/2019, 12:06 WIB
Anissa DW,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Tingginya kebutuhan energi dalam negeri menjadi peluang bagi PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGN) untuk mengoptimalkan penggunaan gas bumi.

Untuk itu, sebagai sub-holding gas di Indonesia, PGN akan terus membangun dan memperluas infrastruktur gas bumi. Pasalnya, menurut Sekretaris PGN Rachmat Hutama, dalam upaya optimalisasi pemanfaatan gas bumi domestik, infrastruktur gas adalah keniscayaan.

Langkah itu juga sejalan dengan upaya pemerintah untuk meningkatkan perekonomian nasional di berbagai sektor bisnis. Hal ini karena, optimalisasi penggunaan gas bumi sangat bermanfaat untuk mengurangi beban subsidi pemerintah.

Selain itu, menurut Rachmat, pembangunan infrastruktur juga menjadi peluang untuk memperkuat bisnis perseroan. Terlebih di tengah tantangan dan perlambatan ekonomi global dan domestik saat ini.

Baca juga: Resmi, PGN Saka Kembali Jadi Operator WK Pangkah

Rachmat mengatakan, PGN akan terus membangun infrastruktur gas bumi untuk menjangkau pasar-pasar baru di berbagai daerah.

Sementara itu, untuk memastikan ketersediaan pasokan gas, PGN mengombinasikan gas sumur dan Liquid Natural Gas (LNG) dari berbagai sumber.

Saat ini, PGN memiliki lebih dari 10.000 kilometer jaringan pipa gas. PGN juga mengoperasikan 2 floating storage and regasification units (FSRU), 1 land-based regasification terminal, 64 stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG) dan 4 mobile refueling unit (MRU).

Tidak berhenti sampai di situ, PGN juga tengah merampungkan pembangunan pipa transmisi Gresik–Semarang sepanjang 267 kilometer. Pembangunan ditargetkan rampung pada Maret 2020.

Untuk memastikan optimalisasi penggunaan gas bumi di Jateng, PGN akan membangunan pipa distribusi Semarang–Kendal–Ungaran sepanjang 96 kilometer.

Sementara itu, di Sumatera, PGN tengah mengerjakan pembangunan pipa Duri–Dumai tahap II sepanjang 67 kilometer.

Baca juga: Tingkatkan Kesejahteraan Petani Karet Muara Endin, PGN Bangun Koperasi

Dengan rampungnya semua pembangunan pipa gas itu, maka konektivitas jaringan gas Jawa–Sumatera tinggal selangkah lagi.

Ke depannya, PGN tinggal menyiapkan pembangunan pipa gas Semarang–Cirebon dan Medan–Dumai.

Guna mengantisipasi permasalahan pasokan, PGN juga sedang membangun LNG Terminal di Teluk Lamong, Surabaya.

Pembangunan LNG Terminal berkapasitas 40 BBTUD, yang terbagi dalam tiga fase itu, ditargetkan beroperasi akhir tahun 2019 dan rampung keseluruhan pada 2023.

Petugas PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) sedang mengecek gas meter pelanggan jaringan gas rumah tangga.DOK. Humas PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) Petugas PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) sedang mengecek gas meter pelanggan jaringan gas rumah tangga.

Sesuai rencana kerja hingga 2024, PGN akan membangun sejumlah infrastruktur baru ,di antaranya jaringan pipa transmisi sepanjang 528 kilometer dan distribusi sepanjang 500 kilometer.

Halaman:


Terkini Lainnya

Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Pemerintah Perlu Tinjau Ulang Anggaran Belanja di Tengah Konflik Iran-Israel

Whats New
Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Ekspor Batik Aromaterapi Tingkatkan Kesejahteraan Perajin Perempuan Madura

Whats New
Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Whats New
Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Work Smart
Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Earn Smart
Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Whats New
Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Earn Smart
Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Earn Smart
Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Whats New
Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Work Smart
Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Whats New
IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

Whats New
Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Whats New
Simak, 5 Cara Tingkatkan Produktivitas Karyawan bagi Pengusaha

Simak, 5 Cara Tingkatkan Produktivitas Karyawan bagi Pengusaha

Work Smart
Konflik Iran-Israel, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Konflik Iran-Israel, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com