Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hindari Perselisihan, Mentan Terus Koordinasi dengan Mendag

Kompas.com - 07/11/2019, 21:09 WIB
Ade Miranti Karunia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Di kabinet kerja sebelumnya, Menteri Perdagangan dan Menteri Pertanian kerap ada berselisih. Perselisihan tersebut seringkali karena adanya perbedaan data.

Belajar dari hal tersebut, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo akan terus berkoordinasi dengan Menteri Perdagangan saat ini Agus Suparmanto.

Namun, cara berkoordinasinya yang pasti, menurut dia tidak mesti kerap bertemu. Melalui obrolan pesan pun bisa agar tetap menjaga keharmonisan antar kedua kementerian itu.

"Kita akan melakukan pertemuan reguler tentu, tapi juga semua aspek harus terkoordinasi di bawah kemenko (perekonomian) dan koordinasi tidak harus dengan pertemuan seperti ini. Kita kan sudah biasa whatsapp, dan sebagainya," ujar Syahrul ditemui usai rapat koordinasi di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Kamis (7/11/2019).

Baca juga: Target Mendag Agus: dari Selektif Impor hingga Ekspor Kalahkan Vietnam

Selain itu, pendekatan secara internal juga diperlukan antar dua kementerian sehingga secara teknis semua masalah-masalah yang menyangkut kebijakan serta menyentuh aspek dasar kepentingan masyarakat tidak ada kontradiktif yang terjadi.

"Ada upaya dan langkah mengintegrasi seluruh langkah ke lapangan sehingga masyarakat tidak bingung menangkap apa yang kita harus lakukan," katanya.

Untuk membenahi serta memberikan bukti bahwa dua kementerian tidak berseteru lagi, maka Presiden Joko Widodo memberikan "PR" kepada menteri pertanian agar melaporkan data yang konkret.

"Oh, itu masing-masing Kementerian ada (programnya). Mentan itu antara lain, dalam 100 hari ini data harus ada. Mulai dari yang dipegang Presiden sampai kepala desa yang dipegang bupati, camat gubernur itu sama (datanya). Termasuk masalah lahan dan produksi," ucapnya.

Mengenai 100 hari kerja, dirinya akan fokus pada aspek stok pangan yang dijamin bakal memenuhi terhadap 267 juta penduduk di Indonesia.

"Karena itu jadi langkah yang tidak boleh dilihat masalah yang kecil. Karena ada aspek cuaca, aspek bencana yang mungkin terjadi," jelasnya.

Selain itu, dia akan fokus pada pengendalian pangan. Menurutnya, pengendalian pangan tidak hanya terjadi pada satu wilayah saja, namun daerah lain juga harus diperhatikan.

"Nah, ini pesan bapak presiden yaitu melakukan birokratisasi. Pengendalian pertanian itu bicara lapangan. Oleh karena itu, pengendaliannya tidak boleh di Jakarta, pengendaliannya nggak di provinsi, tapi pengendaliannya di kecamatan. Sehingga masalah-masalah lapangan, case by case diselesaikan dan orang bisa lihat," ucap dia.

Baca juga: Mendag Ingin Ada Hari Khusus e-Commerce Jual Produk Lokal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemehub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemehub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Signifikansi 'Early Adopters' dan Upaya 'Crossing the Chasm' Koperasi Multi Pihak

Signifikansi "Early Adopters" dan Upaya "Crossing the Chasm" Koperasi Multi Pihak

Whats New
Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Whats New
Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Earn Smart
Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Whats New
Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Whats New
Cara Cek Angsuran KPR BCA secara 'Online' melalui myBCA

Cara Cek Angsuran KPR BCA secara "Online" melalui myBCA

Work Smart
10 Bandara Terbaik di Dunia Tahun 2024, Didominasi Asia

10 Bandara Terbaik di Dunia Tahun 2024, Didominasi Asia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com