Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 10 Orang Terkaya di China, Jack Ma Tetap Nomor Satu

Kompas.com - 11/11/2019, 15:32 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Forbes

6. He Xiangjian (77 tahun)

He merupakan pendiri raksasa perangkat elektronik rumah tangga Midea Group Ltd. Kekayaannya mencapai 23,2 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 326,2 triliun.

Midea saat ini memiliki lebih dari 200 anak usaha, termasuk perusahaan robotik Jerman, Kuka. Adapun putranya, He Jianfeng, menjadi direktur Midea Group dan Midea Real Estate Holding.

7. Colin Zheng Huang (39 tahun)

Colin Huang merupakan pimpinan dan pendiri Pinduoduo, salah satu e-commerce terbesar di China. Saat ini kekayaan Huang mencapai 21,1 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 298 triliun.

Sebelum mendirikan Pinduoduo, Huang juga mendirikan perusahaan game online Xinyoudi dan platform e-commerce Ouku.com. Ia memperoleh gelar magister ilmu komputer dari University of Wiconsin di Madison, AS.

Baca juga: Miliarder China Beri Insentif untuk Hollywood, Buat Apa?

8. William Lei Ding (48 tahun)

William Ding adalah CEO Netease, salah satu perusahaan game mobile dan online terbesar di dunia. Kekayaan Ding mencapai 17,2 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 241,8 triliun.

Bisnis Netease, termasuk Mojang yang merupakan anak usaha Microsoft, serta Blizzard. Ding pun pernah menjadi orang terkaya di China dan miliarder internet pertama di Negeri Tirai Bambu tersebut pada tahun 2003.

9. Qin Yinglin (54 tahun)

Qin merupakan pimpinan Muyuan Foodstuff, peternak babi terbesar di China. Kekayaan Qin mencapai 16,6 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 233,3 triliun.

Qin lahir di Neixiang, Provinsi Henan, yang merupakan provinsi terpadat di China. Ia lulus dari Henan Agricultural University, jurusan peternakan dan memulai bisnis pada usia 22 tahun, yakni beternak 22 ekor babi.

Baca juga: Ditanya Peluang Ekpor Babi ke China, Apa Jawaban Mentan?

10. Zhang Yiming (35 tahun)

Zhang merupakan miliarder termuda dalam daftar 10 orang terkaya di China. Kekayaan Zhang mencapai 16,2 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 227,8 triliun.

Ia merupakan pimpinan Beijing ByteDance, salah satu perusahaan penyedia konten media terbesar di China. Zhang memperoleh gelar sarjana dari Nankai University, jurusan software engineering.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com