Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mastercard Luncurkan Program untuk Mudahkan Kerja Sama dengan Fintech

Kompas.com - 11/11/2019, 19:30 WIB
Devina Halim,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

SINGAPURA, KOMPAS.com - Mastercard meluncurkan program Fintech Express untuk wilayah Asia Pasifik saat acara Singapore FinTech Festival (SFF) x the Singapore Week of Innovation and TeCHnology (SWITCH) 2019.

Executive Vice President Digital & Emerging Partnerships and New Payment Flows Mastercard untuk Asia Pasifik, Rama Sridhar, mengatakan bahwa program tersebut memudahkan perusahaan fintech atau financial technology yang ingin bekerja sama dengan Mastercard.

"Fintech Express adalah sebuah program yang didesain untuk memenuhi ekspektasi perusahaan teknologi yang ingin mengajak Mastercard (bekerja sama), sekaligus memudahkan perusahaan untuk berbisnis dengan Mastercard," ungkap Rama di Singapore Expo, Tampines, Singapura, Senin (11/11/2019).

Ia mengatakan, terdapat empat poin penting terkait program tersebut, yaitu diferensiasi produk, fleksibilitas keuangan, peningkatan kecepatan, dan pertumbuhan secara internasional.

Baca juga: GPN Diimplementasikan, Mastercard Bangun Fasilitas Pemrosesan Data di Indonesia

Rama menuturkan, perusahaan fintech yang bekerja sama dapat memiliki akses terhadap segala produk Mastercard.

Produk yang dirancang pun, katanya, mendahulukan versi digital.

"Segala produk dan solusi yang kami miliki, dan kami memiliki daftar panjang terkait apa saja produk dan solusi yang dimaksud, semuanya dimungkinkan (diakses) bagi fintech yang berpotensi menjalin kerja sama dengan Mastercard melalui Fintech Express," tuturnya.

Kemudian, Mastercard akan memberi diskon maupun kompensasi biaya terhadap fintech melalui program tersebut.

Rama menuturkan bahwa Mastercard juga akan membantu percepatan peluncuran produk ke pasaran.

Baca juga: Sinergi Fintech dan Perbankan Tak Bisa Dihindari, Mengapa?

Mastercard turut mendukung perkembangan berskala global bagi fintech yang bekerja sama dengan mereka.

Di antaranya, dengan memberikan lisensi penggunaan Mastercard secara global dan memastikan fintech bekerja sesuai koridor hukum yang berlaku secara lokal.

Rama mengatakan bahwa pihaknya terbuka dengan segala kesempatan bekerja sama dari berbagai fintech.

Rapyd

Dalam peluncuran ini, turut pula diumumkan bahwa perusahaan fintech berbasis di London, bernama Rapyd, menjadi mitra pertama dalam program tersebut.

Vice President Rapyd untuk Asia Pasifik, Joel Yarbough menuturkan, kerja sama tersebut memungkinkan publik memiliki sebuah aplikasi super.

"Yang kami lakukan di sini adalah menggabungkan kemampuan Rapyd dengan model berbasis kartu. Jadi Anda dapat memiliki aplikasi super yang memiliki akses terhadap pembayaran melalui kartu, baik secara fisik maupun digital," ungkap Joel di kesempatan yang sama.

Kerja sama tersebut memungkinkan Rapyd memiliki lisensi sebagai penerbit Mastercard dalam dua minggu, integrasi dengan jaringan Mastercard, serta bimbingan oleh spesialis fintech dari Mastercard.

Perusahaan Rapyd membangun sebuah teknologi yang menyederhanakan perdagangan lintas batas, sekaligus menyediakan keahlian mengenai pembayaran lokal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Whats New
Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com