Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

18 Tips Meraih Kesuksesan Ini Terlihat Sederhana, Tapi...

Kompas.com - 14/11/2019, 06:02 WIB
Ade Miranti Karunia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk maju dalam berkarir atau mencari pekerjaan baru, tentu saja membutuhkan tingkat kepercayaan diri yang tinggi.

Menurut CEO sekaligus Founder perusahaan WeCruitr yang bergerak di bidang rekrutmen, Jack Kelly, menggapai kesuksesan bisa dimulai dari sejumlah langkah.

Berikut saran dari jack Kelly sebagaimana dikutip dari Forbes, Kamis (14/11/2019) di bawah ini :

1. Matikan televisi.

2. Letakkan ponsel selularmu agar mendapat waktu serta pikiran yang berkualitas.

3. Tetapkan tujuan, catat dan kerjakan untuk mewujudkan dan mencapainya setiap hari.

4. Tetap fit secara fisik, mental dan emosional untuk melalui masa-masa sulit.

5. Tidak merasa takut dan tetap berupaya untuk bergerak maju.

6. Jangan pernah berhenti, tidak pernah berhenti dan jangan pernah menyerah!

7. Kelilingi dirimu dengan orang yang cerdas, positif, ceria, dan antusias.

8. Selalu tetap waspada dan buka mata dan telinga untuk belajar tentang peluang besar berikutnya.

Baca juga : Para Miliarder Membuktikan, Lakukan 5 Hal Ini Bikin Anda Sukses

9. Simpan segala sesuatu dalam perspektif. Jangan khawatir tentang hal-hal kecil. Hargai semua hal baik dalam kehidupanmu.

10. Fokus pada satu atau dua hal yang kamu kuasai dan mendelegasikan sisanya kepada orang lain.

11. Jangan terganggu dengan mengejar semua dan akhirnya tidak menghasilkan apa-apa.

12. Banyak hal berubah secara cepat dan kamu harus fleksibel serta segera beradaptasi, alih-alih meratapi nasibmu.

13. Untuk menggapai kesuksesan, gunakan akhir pekanmu atau waktu luangmu agar mendapat hidup yang berkualitas.

14. Minggu malam adalah untuk perencanaan proaktif dan disarankan jangan terlalu banyak menghabiskan waktu hanya menonton sepak bola atau nonton streaming.

15. Mintalah saran dari orang-orang di semua tingkatan, mulai dari CEO hingga rekan kerja lainnya sebagai masukan untuk dirimu mencapai keberhasilan.

16. Tetap positif dan ceria, apa pun yang terjadi (Anda dapat memberi diri Anda pengecualian untuk hal-hal serius. Contohnya, masalah kesehatan keluarga).

17. Dorong keluar self-talk negatif dan gantilah dengan pikiran positif. Ini adalah sesuatu yang mungkin harus kamu lakukan sepanjang hari.

18. Terakhir, jadilah orang yang hiperaktif serta fokus dan tak kenal lelah dalam mengejar tujuanmu selama ini.

Menurut Jack, dilansir dari Forbes, metode yang ia sebutkan untuk mencapai kesuksesan memang jika dibaca terlihat mudah. Namun, justru malah sebaliknya.

Dari pengalamannya sebagai seorang rekrutmen sekaligus mentor bagi para pekerja, rata-rata orang akan sulit melakukannya.

"Ya, saya tahu ini terdengar sederhana. Yang lucu adalah ketika itu sangat sederhana dan mudah, orang cenderung mempersulit segalanya. Jika kamu mematuhi prinsip-prinsip ini maka dapat mencapai apa pun yang kamu inginkan. Selanjutnya, menjadikan kekuatan yang sukses dan tak terhentikan!," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com