Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita JK Pasca-pensiun: Saya Selalu Merasa Hari Sabtu Terus

Kompas.com - 05/12/2019, 05:16 WIB
Mutia Fauzia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Presiden periode 2014 - 2019 Jusuf Kalla telah 1,5 bulan pensiun. Dirinya mengatakan, dalam waktu 10 hari setelah turun dari jabatan tersebut, dia selalu merasa setiap hari adalah hari Sabtu.

Namun demikian, dirinya tidak selalu menikmati hari-harinya yang kosong agenda tersebut.

"10 hari pertama, saya selalu merasa hari Sabtu terus. Ibu kadang bingung juga. Hari pertama masih enak, hari kedua masih enak. Hari ketiga kok enggak ke mana-mana ya," ujar dia ketika memberi paparan dalam CNBC Indonesia Award di Jakarta, Rabu (4/12/2019).

JK mengatakan, baginya, berkegiatan sudah menjadi kebiasaan sehingga ketika dalam beberapa hari berturut-turut agendanya kosong, justru jadi persoalan.

Baca juga : Pamit, JK Sebut Pertumbuhan Ekonomi RI Sudah Baik, tetapi...

Dia pun bercerita, sehari sebelum pensiun, dia sempat bertemu dengan Wakil Presiden China yang mengatakan bahwa meski JK pensiun, dirinya tak bisa berhenti beraktivitas.

Dia pun menambahkan, berakhirnya masa jabatan bukan berarti berhenti mengelola ekonomi. Sebab, menurut dia, mengelola ekonomi rumah tangga, negara, ataupun perusahaan sebenarnya tak jauh berbeda.

"Jadi tetap saja ini kehidupan jalan, kita tidak bisa hanya di rumah. Dulu liburan banyak, sekarang tidak. Usaha katering yang biasa saja, sekarang menunya diubah. Sebagai pengusaha, perusahaan tidak pernah kita hentikan penjualannya, tapi kita promosi," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com