Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Ingin Puncak Waringin Jadi Tempat Nongkrong Orang Kreatif

Kompas.com - 21/01/2020, 11:36 WIB
Muhammad Idris,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat menyambangu Puncak Waringin saat kunjungan kerja ke Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Jokowi ingin menjadikan Puncak Waringin sebagai creative hub untuk pengembangan produk-produk UMKM lokal. Selain itu, tempat tersebut juga diproyeksikan sebagai etalase penjualan produk-produk lokal.

Selama ini, Puncak Waringin dikenal sebagai salah satu spot terbaik memandangi pantai Labuan Bajo.

“Juga akan ada training-training yang berkaitan dengan pariwisata, dengan usaha kecil, usaha mikro. Saya kira dalam semua hal memang harus kita injeksi," kata Jokowi seperti dikutip dari laman Setkab, Selasa (21/1/2020).

"Kita berikan training agar packaging atau kemasan, brand setiap produk itu naik, bisa ditingkatkan,” katanya lagi.

Soal pembangunan sumber daya manusia (SDM), Jokowi menyampaikan nanti akan dibawa para profesional di bidang industri kreatif, kemudian di-hire untuk meningkatkan kualitas SDM lokal.

Baca juga: Pembangunan Proyek Marina Labuan Bajo Telan Dana Rp 600 Miliar

“Mungkin ISS atau Kompas atau yang memang bagiannya meng-upgrade SDM, baik untuk misalnya budaya buang sampah, budaya ramah terhadap turis. Semuanya nanti akan ada training-training seperti itu,” ujar Jokowi.

Jokowi menegaskan pembangunan SDM juga dilakukan untuk meningkatkan geliat ekonomi untuk area Creative Hub Puncak Waringin.

Turut hadir dalam kunjungan kerja Jokowi di Labuan Bajo di antaranya Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Kemudian Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur NTT Viktor Laiskodat, Bupati Manggarai Barat Agustinus Ch. Dula.

Bersih dari kontainer

Sebelumnya, Jokowi menginginkan agar pelabuhan di Labuan Bajo bersih dari kapal-kapal kontainer pengangkut barang.

Menurutnya, Kawasan Terpadu Marina Labuan Bajo sebisa mungkin hanya diperuntukkan untuk tempat bersandar kapal-kapal angkutan untuk wisatawan.

Sementara untuk pelabuhan kontainer, bisa dialihkan ke pelabuhan lama di Wae Kelambu. Dia menyatakan bahwa proses perbaikan atau revitalisasi pelabuhan yang lama akan selesai semua hingga akhir tahun 2020.

“Jadi ini coba kita lihat ya, nanti pelabuhan ini, kontainer-kontainer itu akan bersih, ditarik ke 10 kilometer dari sini, di Wae Kelambu tadi," kata Jokowi.

"Sudah selesai nanti, insyaallah akhir tahun ini selesai, ini sedikit demi sedikit ditarik ke sana. Dan ini nanti juga akan direvitalisasi dengan desain yang sudah disiapkan,” katanya lagi.

Baca juga: Jokowi Minta Sengketa Tanah di Labuan Bajo Dibereskan

Jokowi mengungkapkan dengan berpindahnya pelabuhan logistik, pemandangan laut di Labuan Bajo akan jauh lebih menarik karena bersih dari kapal-kapal kontainer.

“Ada plaza, ada citywalk-nya, ada amfiteaternya, dan itu menjadi sebuah ruang publik bagi wisatawan untuk menikmati di pagi hari maupun di senja hari Labuan Bajo,” ujar Jokowi seraya menegaskan kembali bahwa semua ditargetkan selesai sesuai progres dan tepat waktu.

Sebagai informasi, Pelabuhan Wae Kelambu ini direncanakan akan diperuntukan untuk lalu lintas logistik. Dengan pemindahan logistik ke sini, Pelabuhan Labuan Bajo akan direvitalisasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Whats New
Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Whats New
Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan 'Open Side Container'

Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan "Open Side Container"

Whats New
Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Whats New
Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Whats New
Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Whats New
Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Whats New
Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Whats New
Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Whats New
Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Whats New
Jokowi Tegaskan Freeport Sudah Milik RI, Bukan Amerika Serikat

Jokowi Tegaskan Freeport Sudah Milik RI, Bukan Amerika Serikat

Whats New
Astra Infra Group Bakal Diskon Tarif Tol Saat Lebaran 2024, Ini Bocoran Rutenya

Astra Infra Group Bakal Diskon Tarif Tol Saat Lebaran 2024, Ini Bocoran Rutenya

Whats New
Dampak Korupsi BUMN PT Timah: Alam Rusak, Negara Rugi Ratusan Triliun

Dampak Korupsi BUMN PT Timah: Alam Rusak, Negara Rugi Ratusan Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com