Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virus Corona Merebak, AirAsia Hentikan Semua Penerbangan ke Wuhan

Kompas.com - 23/01/2020, 21:09 WIB
Rina Ayu Larasati,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan AirAsia membatalkan seluruh penerbangan menuju kota Wuhan, China akibat wabah virus corona di kota tersebut.

"Semua penerbangan AirAsia dari Kota Kinabalu, Bangkok dan Phuket ke Wuhan, China untuk sementara dibatalkan hingga 28 Januari 2020," ucap AirAsia melalui keterangan persnya Kamis (23/01/2020).

AirAsia mengatakan pembatalan penerbangan tersebut dilakukan untuk  mematuhi saran dan peraturan dari otoritas kesehatan global dan lokal, termasuk Organisasi Kesehatan Dunia.

Baca juga: Antisipasi Virus Corona, Pemeriksaan Penumpang di Pelabuhan Diperketat

AirAsia juga mengingatkan penumpangnya yang berada di Wuhan untuk mematuhi pengumuman yang dibuat oleh Pemerintah dan otoritas kesehatan setempat

"Kami menyarankan untuk menghubungi misi diplomatik atau kedutaan masing-masing di Tiongkok untuk mendapatkan bantuan," ucap AirAsia

AirAsia mengatakan memantau dengan situasi ini dengan seksama dan akan terus memberikan informasi tentang perkembangan terkini.

Baca juga: BRI: Karyawan Huawei yang Dilarikan ke RS Bukan karena Virus Corona

Ada beberapa opsi yang sediakan oleh AirAsia bagi penumpang yang ingin mengubah rencana perjalanan menuju atau dari Wuhan

Penumpang dapat memilih ulang rute ke bagian daratan China lainnya untuk penerbangan ke Kota Kinabalu, Bangkok dan Phuket tanpa biaya tambahan, tergantung ketersediaan kursi. Ini berlaku untuk semua penerbangan hingga 29 Februari 2020.

Penumpang juga bisa mendapatkan pengembalian uang penuh jika penerbangan dibatalkan. Ini berlaku untuk semua penerbangan hingga 15 Februari 2020 dan kembali dari 16-29 Februari 2020.

"Permintaan pengembalian uang dapat dilakukan dengan AVA di support.airasia.com," kata AirAsia.

Baca juga: Panja Jiwasraya Pertimbangkan Undang Rini Soemarno dan Dahlan Iskan ke DPR

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com