Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BI: Hujan Pengaruhi Harga Komoditas Penyumbang Inflasi

Kompas.com - 24/01/2020, 21:07 WIB
Ade Miranti Karunia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) memperkirakan inflasi minggu keempat Januari 2020, secara bulanan di 0,42 persen (month to month/mtm). Cuaca yang telah memasuki musim penghujan ini mempengaruhi harga sebagian komoditas di pasaran.

"Tekanan-tekanan harganya biasa terjadi pada musim hujan dan berpengaruh terhadap panen. Penyumbang inflasi adalah cabai merah, cabai rawit, bawang merah, beras, dan beberapa sayuran. Ini karena pengaruh cuaca," kata Gubernur BI, Perry Warjiyo di Jakarta, Jumat (24/1/2020).

Sementara, angkutan udara, bahan bakar minyak (BBM) dan ayam penyumbang deflasi terbesar pada pekan keempat Januari kali ini. Dengan demikian, inflasi berdasarkan tahunan mencapai 2,82 persen (year on year/yoy).

Baca juga: Inflasi di Perdesaan Naik, Upah Riil Buruh Tani Turun 0,14 Persen

Menurut Perry, perkembangan ini menunjukkan inflasi selama lima tahun terakhir konsisten di kisaran sasarannya, yang pada tahun ini ditargetkan 3 persen ±1 persen.

"Sementara penyumbang deflasi, angkutan udara, bensin, kemudian ayam. Ini adalah yang pertama dengan inflasi 0,42 persen di month to month ini lebih rendah secara historis dan itu mengkonfirmasi bahwa tahun ini Insha Allah disasaran inflasi 3 plus minus satu persen," ucapnya.

Pada 2019, inflasi tercatat 2,72 persen (yoy), menurun dibandingkan dengan inflasi 2018 sebesar 3,13 persen dan berada dalam kisaran sasarannya sebesar 3,5 ±1 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com