Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandar Judi Kasino di Makau Rugi Besar Gara-gara Corona

Kompas.com - 10/02/2020, 15:38 WIB
Muhammad Idris,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

MAKAU, KOMPAS.com - Serangan wabah korona dari China Daratan membuat bisnis kasino di Makau babak belur. Sejumlah kasino di bekas koloni Portugal ini terpaksa tutup dan merugi pasca menyebarnya virus corona.

Dilansir dari CNN Business, Senin (10/2/2020), salah satu kasino terbesar di Makau, Wynn Resorts kehilangan jutaan dollar AS per hari karena tak beroperasi.

CEO Wynn Resorts Matt Maddox mengungkapkan, lantaran tutup perusahaan merugi antara 2,4 juta dollar AS hingga 2,6 juta dollar AS setiap harinya.

Kasinonya sendiri mempekerjakan 12.200 orang. Di Makau, setidaknya ditemukan 10 kasus corona. Virus mematikan itu telah menewaskan setidaknya 630 orang dan menginfeksi lebih dari 31.400 orang, terbanyak di China.

Pemerintah Makau telah memerintahkan tempat-tempat judi dan industri terkait judi lainnya untuk libur sementara selama dua minggu sebagai upaya pengendalian penyebaran wabah corona.

Baca juga: Perang Lawan Corona, China Sudah Kuras Duit Rp 62 Triliun

Kebijakan itu diambil setelah salah satu pasien yang terindikasi terjangkit corona merupakan salah seorang pekerja kasino.

Penutupan kasino merupakan kabar buruk bagi industri judi di Makau. Judi telah menjadi urat nadi perekonomian wilayah semi otonom China tersebut.

Selama puluhan tahun, roda perekonomian digerakkan dari jutaan turis yang berjudi di kasino-kasino di Makau, sebagian besar dari pelanggan mereka datang dari China Daratan.

Wynn selama ini dianggap sebagai operator kasino papan atas di Makau mengungguli kasino-kasino pesaingnya seperti Sands dan MGM.

Menurut analis dari Moody's, Wynn meraup pendapatan operasional hingga 6,6 miliar dollar AS sepanjang tahun 2019 lalu, sebanyak 70 persennya berasal dari dua properti kasinonya di Makau.

Baca juga: Jelang Forum Ekonomi Dunia di Jakarta, Luhut Tak Bahas Antisipasi Virus Corona

Mengikuti arahan Pemerintah Makau, Wynn menutup tempat judinya pada Rabu tengah malam (5/2/2020) lalu.

"Saat ini kita hanya berusaha memfokuskan pada kesehatan dan keselamatan karyawan kami, pelanggan, dan masyarakat Makau pada umumnya," kata Maddox.

Kendati demikian, otoritas setempat belum memastikan kapan kasino-kasino di Makau bisa kembali beroperasi.

Sejauh ini, juga belum ada kabar pemangkasan karyawan selama penutupan kasino-kasino di Makau.

Saham Waynn Macau (WYNMF), anak perusahaan Waynn Resorts, yang terdaftar di bursa Hong Kong mengalami penurunan 1,2 persen pada penutupan perdagangan Jumat lalu (7/2/2020).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Ada Konflik di Timur Tengah, RI Cari Alternatif Impor Migas dari Afrika dan Amerika

Whats New
Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Langkah PAI Jawab Kebutuhan Profesi Aktuaris di Industri Keuangan RI

Whats New
Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Akar Masalah BUMN Indofarma Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, tapi Rugi Terus

Nestapa BUMN Indofarma, Sudah Disuntik APBN, tapi Rugi Terus

Whats New
Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Tol Japek II Selatan Diyakini Jadi Solusi Kemacetan di KM 66

Whats New
Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Punya Gaji Tinggi, Simak Tugas Aktuaris di Industri Keuangan

Whats New
Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Nasib BUMN Indofarma: Rugi Terus hingga Belum Bayar Gaji Karyawan

Whats New
Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Pembatasan Pembelian Pertalite dan Elpiji 3 Kg Berpotensi Berlaku Juni 2024

Whats New
OJK Sebut 12 Perusahaan Asuransi Belum Punya Aktuaris

OJK Sebut 12 Perusahaan Asuransi Belum Punya Aktuaris

Whats New
OJK Cabut Izin Usaha BPR Syariah Saka Dana Mulia di Kudus

OJK Cabut Izin Usaha BPR Syariah Saka Dana Mulia di Kudus

Whats New
Ada Indikasi TPPU lewat Kripto, Indodax Perketat Pengecekan Deposit

Ada Indikasi TPPU lewat Kripto, Indodax Perketat Pengecekan Deposit

Whats New
Produk Petrokimia Gresik Sponsori Tim Bola Voli Proliga 2024

Produk Petrokimia Gresik Sponsori Tim Bola Voli Proliga 2024

Whats New
OJK Sebut Perbankan Mampu Antisipasi Risiko Pelemahan Rupiah

OJK Sebut Perbankan Mampu Antisipasi Risiko Pelemahan Rupiah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com