JAKARTA, KOMPAS.com - Philip Morris International Inc (PMI) dinobatkan sebagai salah satu dari 50 perusahaan yang unggul dalam keberlanjutan global dari komunitas bisnis internasional.
Pengakuan ini ditunjukkan dalam proyek film dokumenter bertajuk 50 Sustainability and Climate Leaders.
Dipilihnya PMI bersama perusahaan lainnya, dinilai dari cara perusahaan melakukan transformasi bisnis melalui pendekatan keberlanjutan, yang sejalan upaya perusahaan dalam melakukan transisi serta dampaknya pada masyarakat dan lingkungan.
Baca juga: Philip Morris: Jumlah Perokok Dewasa Akan Berkurang pada 2025
Proyek 50 Sustainability & Climate Leaders menunjukkan fokus swasta dalam mengambil tindakan efektif sebagai upaya memerangi perubahan iklim di enam bidang subyek yaitu peralihan energi, climate finance dan penetapan pajak karbon, peralihan industri, solusi berlandaskan alam, aksi kota dan lokal, serta ketahanan.
Afiliasi PMI di Indonesia, yakni PT HM Sampoerna Tbk juga mendukung upaya pencegahan perubahan iklim lewat program keberlanjutan Sampoerna untuk Indonesia.
Salah satu pilar keberlanjutan Sampoerna untuk Indonesia adalah mengurangi dampak lingkungan yang timbul dari seluruh rantai operasi perusahaan.
Kepala Urusan Eksternal Sampoerna, Ishak Danuningrat mengatakan sebagai bukti nyata upaya pencegahan perubahan iklim, Sampoerna menggunakan teknologi Trigeneration yang mengurangi emisi karbon yang dihasilkan.
"Pengurangan emisi juga dilakukan dengan mengurangi penggunaan transportasi darat menjadi transportasi laut dan kereta api sebagai armada distribusi yang lebih efisien," jelas Ishak dalam keterangannya, Senin (24/2/2020).
Baca juga: Intip Strategi Sampoerna Kembangkan Talenta Karyawan
Di fasilitas produksi, Sampoerna menggunakan energi terbarukan seperti panel surya untuk mengurangi emisi gas rumah kaca.
Dari sektor pelestarian air, Sampoerna melakukan pengelolaan air yang bertanggung jawab. Pun Sampoerna menjadi perusahaan pertama di Indonesia yang meraih sertifikasi tata kelola air dari Alliance for Water Stewardship (AWS) pada September 2019 silam.
“Komitmen kami untuk lingkungan dilakukan juga dengan meningkatkan kesadaran perokok dewasa untuk bertanggung jawab atas sampah merupakan bentuk nyata menjalankan amanat pemerintah terhadap seluruh masyarakat Indonesia, dengan harapan lingkungan hidup berkelanjutan dapat membawa dampak positif terhadap masyarakat,” jelas Ishak.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.