Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BCA Bagi Dividen, Keluarga Hartono Bakal Raup Rp 7,5 Triliun

Kompas.com - 13/04/2020, 09:03 WIB
Erlangga Djumena

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Kamis (9 /4/2020) lalu, telah menyetujui pembagian dividen tunai sebesar 47,9 persen dari laba bersih tahun buku 2019 atau senilai Rp 13,69 triliun.

Dengan total saham BBCA yang mencapai 24,7 miliar, nilai dividen per saham bank milik grup Djarum ini setara Rp 555 per unit saham.

Lantas berapa dividen yang diterima oleh para pemegang saham mayoritas BBCA?

Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), pemegang saham BBCA adalah PT Dwimuria Investama Andalan. Perusahaan ini kini menguasai 54,94 persen saham BBCA dengan jumlah saham sekitar 13,546 miliar. Sedangkan masyarakat menguasai 45,06 persen saham BBCA.

Baca juga: BCA Angkat Dua Direksi Baru, Siapa Saja?

Menelisik lebih dalam, pemilik saham PT Dwimuria Investama Andalan adalah dua kakak beradik pemilik Group Djarum, Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono.

Rinciannya, Budi tercatat memiliki saham di Dwimuria Investasma Andalan sebesar 51 persen. Sisa saham Dwimuria dimiliki oleh sang adik, dengan kepemilikan saham sebesar 49 persen.

Lewat Dwimuria, dengan kepemilikan saham BBCA sebesar 54,94 persen atau setara 13,546 miliar saham, duo kakak beradik Bambang dan Budi Hartono ini akan segera meraup dividen sekitar Rp 7,518 triliun.

Berdasarkan kepemilikan saham di Dwimuria, Budi Hartono akan mendapatkan dividen sebesar Rp 3,834 triliun. Sedangkan Bambang Hartono akan mendapatkan dividen BBCA Rp 3,683 triliun.

Tak hanya duo kakak beradik itu saja yang akan meraup dividen jumbo dari saham BBCA.

Baca juga: BCA Tebar Dividen Rp 13,69 Triliun

Ada juga Anthony Salim yang nampaknya juga akan mendapatkan dividen lumayan besar. Putra mendiang Sudono Salim alias Om Lie ini memiliki 94 juta saham BBCA.

Selain itu, Antony Salim juga mengempit saham BBCA lewat Julius Baer Co Ltd Singapore. Bank asal Singapura ini memiliki 1,38 persen saham BBCA atau sebanyak 340 juta saham.

Baca juga: Ingin Cuan di Tengah Ancaman Resesi, Simak Tips dari Lo Kheng Hong

Julius Baer akan mendapat sekitar Rp 188,7 miliar dari dividen BBCA. Sedangkan Antony atas nama pribadi akan mendapat dividen Rp 52,17 miliar.

Dengan demikian, total dividen yang diterima Anthony baik dari Julias Baer dan pribadinya sekitar Rp 240,87 miliar. (Titis Nurdiana)

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Kuasai 54,94% saham BBCA, Robert Budi & Michael Bambang raup dividen Rp 7,2 triliun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lebaran 2024, KAI Sebut 'Suite Class Compartment' dan 'Luxury'  Laris Manis

Lebaran 2024, KAI Sebut "Suite Class Compartment" dan "Luxury" Laris Manis

Whats New
Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Jakarta, Medan, dan Makassar  Masuk Daftar Smart City Index 2024

Jakarta, Medan, dan Makassar Masuk Daftar Smart City Index 2024

Whats New
Pentingnya Transparansi Data Layanan RS untuk Menekan Klaim Asuransi Kesehatan

Pentingnya Transparansi Data Layanan RS untuk Menekan Klaim Asuransi Kesehatan

Whats New
Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Earn Smart
Bea Cukai Kudus Berhasil Gagalkan Peredaran Rokol Ilegal Senilai Rp 336 Juta

Bea Cukai Kudus Berhasil Gagalkan Peredaran Rokol Ilegal Senilai Rp 336 Juta

Whats New
Ditanya Bakal Jadi Menteri Lagi, Zulhas: Terserah Presiden

Ditanya Bakal Jadi Menteri Lagi, Zulhas: Terserah Presiden

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Tak Langsung Kerek Suku Bunga Kredit

Ekonom: Kenaikan BI Rate Tak Langsung Kerek Suku Bunga Kredit

Whats New
Sepakati Kerja Sama Kementan-Polri, Kapolri Listyo: Kami Dukung Penuh Swasembada

Sepakati Kerja Sama Kementan-Polri, Kapolri Listyo: Kami Dukung Penuh Swasembada

Whats New
Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com