Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Imbas Corona, Ini Proyek-proyek Infrastruktur yang Ditunda Pemerintah

Kompas.com - 22/04/2020, 06:01 WIB
Rully R. Ramli,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

Beberapa proyek yang akan ditunda penyelesaiannya tahun ini adalah pembangunan Bendungan Way Sekampung di Lampung, Bendungan Jragung di Jawa Tengah, Bendungan Temef di Nusa Tenggara Timur, Pembangunan Jalan Lingkar Timur Kuningan di Jawa Barat, Penbangunan Jalan Lingkar Brebes-Tegal di Jawa Tengah, dan optimalisasi jaringan pipa air limbah kota di Medan Sumatera Utara.

Basuki menambahkan, pihaknya juga merubah paket-paket proyek single years tahun 2020 menjadi paket tahun jamak.

Baca juga: Susi Pudjiastuti Usul Hapus Kemendag dan Kemenperin untuk Berantas Mafia Impor

"Yang harusnya tahun 2020 kita jadikan tahun 2021 seperti Rehabilitasi Jaringan Irigasi D.I Ciujung di Banten, Pengembangan PLBN Long Nawan di Kaltara," ucap Basuki.

Selain itu, Kementerian PUPR juga melakukan penghematan alokasi perjalanan dinas dan paket meeting sebesar 50 persen dari sisa anggaran yang belum terserap pada 2020.

Baca juga: Luhut Soal Larangan Mudik: Sudah Cukup Kita Ambil Risiko

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com