Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susi Usulkan Penghapusan Kemenperin dan Kemendag, Ini Respons Menperin

Kompas.com - 22/04/2020, 12:14 WIB
Ade Miranti Karunia,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

"Mengenai industri farmasi, kami mendorong OMAI (Obat Modern Asli Indonesia), yang base-nya herbal. Karena herbal merupakan kekayaan kita dan nilai tambah stay di Indonesia, petani herbal terberdayakan, tenaga kerja diserap," terang Agus.

Baca juga: Sri Mulyani Bebaskan Bea Masuk dan Pajak Impor Barang Penanganan Covid-19

Sebelumnya diberitakan, Susi memberikan usulan kepada Menteri BUMN Erick Thohir untuk memberantas mafia impor alat kesehatan.

Seperti diketahui, Erick Thohir tengah menyoroti tingkah mafia besar yang membuat RI sibuk impor alat kesehatan (alkes).

Akibatnya di masa pagebluk virus corona, Indonesia sangat bergantung kepada negara lain. Indonesia tak memiliki bahan baku untuk membuat masker, padahal SDM-nya mampu memproses hal itu.

Dia menyarankan Erick dan pemerintah Indonesia menghapus dua kementerian dan membuat direktorat jenderal (ditjen) di Kementerian Luar Negari (Kemenlu) untuk mengurusi impor.

Menurutnya, hal itu bisa lebih mudah memberantas mafia impor dan lebih murah karena ditangani ditjen di bawah Kementerian Luar Negeri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com