Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Ajak Pelanggan Berdonasi, Indihome Salurkan Paket Sembako Rp 537 Juta

Kompas.com - 12/05/2020, 11:07 WIB
Inang Sh ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) meluncurkan program donasi Berbagi Berkah yang mengajak pelanggan IndiHome membantu masyarakat terdampak Covid-19.

Direktur Consumer Service Telkom Siti Choiriana mengatakan, IndiHome mengajak pelanggan bersatu dan saling menebarkan kebaikan dari rumah.

“Dari rumah, kita bisa menjadi pahlawan bagi sesama, guna membantu saudara kita yang terkena dampak virus corona,” ujar Siti dalam keterangan tertulis.

Pernyataan itu ia sampaikan pada acara penyerahan donasi di Telkom Landmark Tower, Jakarta, Senin (11/5/2020).

Dari program itu, IndiHome kemudian menyerahkan 3.000 paket sembako senilai Rp 573 juta untuk membantu masyarakat terdampak Covid-19 di wilayah Jabodetabek.

Baca juga: Dukung WFH, Telkom Optimalkan Modernisasi Jaringan ke Fiber Optic

Siti secara simbolis menyerahkan donasi kepada Pembina Federasi Rembuk Nasional Pengemudi Online (RNPO) Indonesia Jaha Nababan.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para pelanggan yang telah berpartisipasi dalam Program Donasi Berbagi Berkah, sehingga sampai dengan tanggal 11 Mei 2020, berhasil terkumpul Rp 537 juta,” ujar Siti.

Adapun, program donasi tersebut dilakukan melalui aplikasi myIndiHome dengan menukar poin myIndiHome.

Setiap 100 poin myIndiHome pelanggan akan dikonversikan setara dengan donasi sebesar Rp10.000.

Melalui program donasi itu, IndiHome telah mengumpulkan donasi senilai Rp 537 juta selama kurang dari satu bulan.

Baca juga: Dukung Pemerintah Lawan Covid-19, Telkom Bagikan 10.000 Masker

Sebelumnya, IndiHome juga telah melakukan Program Donasi IndiHome Peduli Covid-19 yang berhasil mengumpulkan Rp 500 juta.

Hasil dari Program Donasi IndiHome Peduli Covid-19 lalu disalurkan dalam berbagai bentuk alat pelindung diri (APD) kepada beberapa rumah sakit rujukan.

Beberapa rumah sakti itu, yakni RSPI Sulianti Saroso Jakarta, RSUD Dr Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi, dan rumah sakit rujukan lain di tujuh wilayah Telkom Regional.

Tujuan pelaksanaan program adalah meringankan beban para tenaga medis yang menjadi garda terdepan melawan Covid-19.

IndiHome juga menyerahkan bantuan kepada Mitra Relawan Telkom sebesar Rp 50 juta, guna meringankan beban para pekerja harian yang kehilangan pekerjaan.

Baca juga: Tanggulangi Covid-19, Telkom Regional II Salurkan Donasi Rp 400 Juta ke 4 RS

 Direktur Consumer Service Telkom Siti Choiriana (kiri) menyerahkan simbolis donasi paket sembako IndiHome Berbagi Berkah kepada Pembina Federasi Rembuk Nasional Pengemudi Online (RNPO) Jaha Nababan di Jakarta, Senin (11/5). Program Donasi Berbagi Berkah menjadi program donasi lanjutan Telkom yang mengajak seluruh pelanggan IndiHome untuk berkontribusi membatu masyarakat yang terkena dampak COVID-19 melalui aplikasi myIndiHome, dengan menukar poin myIndiHome. Setiap penukaran 100 poin myIndiHome pelanggan akan dikonversikan setara dengan donasi sebesar Rp10.000. DOK. Humas Telkom Direktur Consumer Service Telkom Siti Choiriana (kiri) menyerahkan simbolis donasi paket sembako IndiHome Berbagi Berkah kepada Pembina Federasi Rembuk Nasional Pengemudi Online (RNPO) Jaha Nababan di Jakarta, Senin (11/5). Program Donasi Berbagi Berkah menjadi program donasi lanjutan Telkom yang mengajak seluruh pelanggan IndiHome untuk berkontribusi membatu masyarakat yang terkena dampak COVID-19 melalui aplikasi myIndiHome, dengan menukar poin myIndiHome. Setiap penukaran 100 poin myIndiHome pelanggan akan dikonversikan setara dengan donasi sebesar Rp10.000.

Halaman:


Terkini Lainnya

Kemehub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemehub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Signifikansi 'Early Adopters' dan Upaya 'Crossing the Chasm' Koperasi Multi Pihak

Signifikansi "Early Adopters" dan Upaya "Crossing the Chasm" Koperasi Multi Pihak

Whats New
Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Whats New
Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Earn Smart
Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Whats New
Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Whats New
Cara Cek Angsuran KPR BCA secara 'Online' melalui myBCA

Cara Cek Angsuran KPR BCA secara "Online" melalui myBCA

Work Smart
10 Bandara Terbaik di Dunia Tahun 2024, Didominasi Asia

10 Bandara Terbaik di Dunia Tahun 2024, Didominasi Asia

Whats New
Rupiah Melemah, Utang Luar Negeri RI Naik Jadi Rp 6.588,89 Triliun

Rupiah Melemah, Utang Luar Negeri RI Naik Jadi Rp 6.588,89 Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com