Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Dirut Hutama Karya, Ini Janji Budi Harto

Kompas.com - 08/06/2020, 16:51 WIB
Yoga Sukmana

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merombak jajaran perusahaan konstruksi pelat merah. Akhir pekan lalu, Kementerian BUMN menunjuk Budi Harto sebagai Direktur Utama PT Hutama Karya (HK) menggantikan Bintang Perbowo.

Sebelum memimpin HK, Budi Harto adalah dirut PT Adhi Karya Tbk (ADHI) dan pekan lalu digantikan oleh Entus Asnawi Mukhson.

Budi menyatakan HK saat ini mendapatkan amanat untuk membangun jalan tol Trans Sumatra.

Baca juga: Erick Thohir Angkat Agung Budi Waskito Jadi Dirut PT Wika

"Kami akan menyukseskan tugas tersebut dengan sasaran cepat, hemat dan berkualitas," ungkap dia kepada Kontan.co.id, Minggu (7/6/2020).

Dia mengharapkan Trans Sumatra akan berkontribusi besar bagi pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut.

Pemerintah memang memacu proyek pembangunan Tol Trans Sumatra. Tahun ini, HK akan menerima total dana penyertaan modal negara (PMN) senilai Rp 11 triliun.

Baca juga: Tahap I, Hanya 15 Persen Pegawai Kemenkeu Diizinkan Kerja dari Kantor

Mengutip siaran pers HK pada 1 Juni 2020, hingga kini mereka telah membangun jaringan tol Trans Sumatra sepanjang 500 kilometer. Dari jumlah itu, sepanjang 368 km telah beroperasi penuh.

Beberapa ruas tol tersebut antara lain ruas Bakauheni-Terbanggi Besar (Bakter) sepanjang 140 km, Terbanggi-Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka) sepanjang 189 km, Palembang-Indralaya (Palindra) sepanjang 22 km, serta ruas Medan Binjai (Medbin) seksi 2 dan 3 sepanjang 17 km.

Pada tahun ini, Hutama Karya melanjutkan pembangunan Trans Sumatra untuk beberapa ruas prioritas seperti ruas tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131 km dengan progres konstruksi 97% secara rata-rata, disusul ruas Sigli-Banda Aceh seksi 4 Indrapuri-Blang Bintang sepanjang 13,5 km dengan progres konstruksi 99 persen.

Baca juga: Manisnya Laba Usaha Kopi Literan di Tengah Pandemi

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com