Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Dunia: Akibat Pandemi, Ekonomi Global Bakal Alami Resesi Terburuk dalam 80 Tahun Terakhir

Kompas.com - 09/06/2020, 07:07 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

Sumber CNN

NEW YORK, KOMPAS.com - Pandemi virus corona (Covid-19) yang menyebabkan banyak negara di dunia menerapkan langkah-langkah lanjutan seperti lockdown atau isolasi total telah membuat perekonomian dunia menjadi kacau.

Meskipun banyak negara perlahan membuka perekonomian kembali, namun Bank Dunia memperoyeksi tahun ini, perekonomian global bakal mengalami resesi terburuk dalam 80 tahun terakhir.

Dilansir dari CNN Selasa  (8/6/2020), pandemi yang telah menginfeksi sekitar tujuh juta orang di seluruh dunia membawa banyak negara mengeluarkan kebijakan bagi penduduknya untuk melakukan berbagai kegiatan di rumah dan membuat pelaku usaha tak mampu menjalankan bisnisnya.

Produk Domestik Global (PDB) dunia diperkirakan bakal terkoreksi menjadi -5,2 persen tahun 2020.

Kinerja perekonomian yang tertekan terjadi meski banyak negara di dunia telah menggelontorkan bantuan fiskal hingga moneter. Triliunan dollar AS telah dikucurkan untuk membantu perusahaan agar tetap berjalan, menjamin keberadaan uang kas bagi konsumen rumah tangga, dan bisa membantu pasar keuangan untuk berjalan secara wajar.

Meski demikian, perekonomian maju seperti Amerika Serikat maupun Eropa bakal melorot  sangat dalam sekitar 7 persen. Ekonomi Amerika Serikat sendiri diproyeksi bakal terkontraksi hingga 6,1 persen sebelum akhirnya bisa rebound di 2021.

Kuartal I tahun ini menjadi masa-masa terburuk bagi dunia barat, namun sebagian besar negara-negara di Asia telah terdampak pandemi sejak bulan pertama tahun 2020.

China, yang merupakan negara perekonomian terbesar kedua di dunia diproyeksi hanya akan tumbuh 1 persen tahun ini, jauh dari realisasi tahun lalu yang mencapai 6,1 persen.

Di sisi lain, Bank Dunia juga mencatatkan pandemi ini juga bakal menyebabkan luka mendalam bagi perekonomian. Investasi bakal tetap rendah dalam waktu dekat, serta perdagangan dan rantai pasok global masih akan terkikis dalam beberapa waktu ke depan.

Ditambah lagi, jutaan penduduk dunia telah mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK). Di Amerika Serikat, jumlah tenaga kerja yang mengalami PHK merupakan mencatatkan rekor baru, terbesar sejak Depresi Besar tahun 1930an lalu. Bank sentral setempat, Federal Reserve (The Fed) pun telah menekankan kekhawatirannya mengenai pekerja yang diPHk dan terlepas dari angkatan kerja sebagai akibat dari krisis.

Resesi pun bakal kian parah jika ternyata waktu yang dibutuhkan untuk megontrol pandemi ternyata cukup lama, atau terjadi tekanan di sektor keuangan yang membuat beberapa perusahaan mengalami kebangkrutan.

Bank Dunia mengatakan, perekonomian negara berkembang terutama lebih berada dalam bahaya. Pasalnya, sistem kesehatan negara-negara berkembang dianggap kurang kuat jika dibandingkan dengan negara maju. Selain itu, negara berkembang memiliki keterlibatan yang lebih dalam perekonomian global baik dalam hal rantai pasok, pariwisata, dan ketergantungan terhadap komoditas serta pasar keuangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Rincian Lengkap Harga Emas 19 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS

Whats New
Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Whats New
Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Whats New
Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Whats New
IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

Whats New
Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Whats New
Voucher Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Voucher Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Earn Smart
Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Whats New
Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Whats New
Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com