JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak jajaran direksi PT Pelindo I (Persero).
Dia memutuskan mengganti Dian Rachmawan dari posisi Direktur Utama Pelindo I. Sebagai gantinya, Dani Rusli Utama diangkat menjadi Direktur Utama Pelindo I yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Teknik Pelindo II.
SVP Sekretariat Perusahaan Pelindo I, Imron Eryandy mengatakan, perombakan ini merupakan suatu peristiwa yang bisa kapan saja terjadi.
“Kementerian BUMN selaku Kuasa Pemegang Saham Pelindo I memiliki kekuasaan untuk melakukan pergantian susunan Direksi maupun Komisaris Pelindo I,” ujar Imron dalam keterangan tertulisnya, Selasa (23/6/2020).
Baca juga: Bos Pertamina Buka-bukaan Soal Pemangkasan Jumlah Direksi
Selain mengganti Dian, Erick juga mengangkat Henry Naldi sebagai Direktur SDM dan Umum Pelindo I yang sebelumnya menjabat sebagai SVP Perencanaan dan Pengembangan Bisnis Pelindo I.
Lalu, mengangkat Ridwan Sani Siregar sebagai Direktur Operasional dan Komersial yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Utama PT Prima Terminal Petikemas yang merupakan anak perusahaan Pelindo I.
Selanjutnya, mendapuk Henri Panggabean sebagai Direktur Keuangan Pelindo I yang sebelumnya sebagai Senior Manager Treasury and Corporate Finance Pelindo II, dan Prasetyo sebagai Direktur Transformasi dan Pengembangan Bisnis yang sebelumnya menjabat sebagai Head of Strategic Planning and Corporate Performance Bureau Pelindo III.
Baca juga: Begini Cara Erick Thohir Pilih Jajaran Direksi dan Komisaris di BUMN
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.