Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indomaret Group Buka Lowongan untuk SMA hingga S2, Lamaran via Online

Kompas.com - 14/09/2020, 07:17 WIB
Muhammad Idris

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan ritel nasional, Indomaret Group, membuka lowongan pekerjaan untuk mengisi berbagai posisi untuk ditempatkan di kantor pusat maupun cabang yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.

Ada banyak posisi yang dibuka untuk lulusan SMA, D3, S1, S2, dan mahasiswa yang terbagi dalam 6 kategori antara lain:

Management Development Program

Program akselerasi yang mempersiapkan lulusan baru untuk tingkat manajerial di berbagai departemen/unit bisnis lain di Indomaret Group.

  • Maksimal 25 tahun untuk S1
  • Maksimal 27 tahun untuk S2
  • IPK minimal 3.00

Baca juga: Lowongan Kerja di Anak Usaha BUMN untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Management Development Program Specialist

Lowongan kerja pekerjaan spesialis untuk jurusan tertentu seperti teknologi informasi, desain visual, dan sebagainya.

  • Maksimal 25 tahun untuk S1
  • Maksimal 27 tahun untuk S2
  • IPK minimal 3.00

Professional

Tersedia untuk Anda yang memiliki pengalaman kerja terhadap lowongan pekerjaan yang tersedia di Indomaret Group.

  • Memiliki pengalaman kerja lebih dari 2 tahun
  • Maksimal usia 35 tahun

Supervisor Trainee Program

Program percepatan karir bagi lulusan baru menuju level Supervisor dalam waktu 1 tahun di berbagai departemen / unit bisnis lain di Indomaret Group.

  • Pendidikan D3 (Teknik Sipil / Mesin / Listrik), D4 / S1 (semua jurusan)
  • Maksimal 27 tahun
  • IPK minimal 2.50

Baca juga: Mengintip Besaran Gaji Polisi, Lengkap dari Tamtama hingga Jenderal

Staf

Kesempatan untuk memulai pengalaman berkarir Anda di berbagai departemen dan unit bisnis Indomaret Group.

  • Khusus lulusan SMA/ SMK sampai dengan D3
  • Semua Jurusan

Internship

Indomaret Group juga membuka program Internship bagi mahasiswa. Berpeluang untuk memiliki pengalaman kerja bagi mahasiswa dari universitas terkemuka.

  • Tersedia untuk semester 5 ke atas
  • Minimal D4 atau S1
  • IPK minimal 3.00

Informasi kriteria persyaratan lengkap dan tahapan proses lamaran di Indomaret Group bisa dilihat di https://career.indomaretgroup.com/jobs.

Sementara untuk pengajuan lamaran kerja bisa dilakukan secara online setelah memilih posisi lowongan kerja yang dipilih.

Baca juga: Mengenal 6 Tunjangan PNS di Luar Gaji Pokok Berikut Besarannya

Proses perekrutan Indomaret Group meliputi seleksi CV, tes psikotes, skill test (jika dibutuhkan), group discussion, HRD interview, final interview, dan offering letter.

Setiap tahapan tersebut maksimal memakan waktu maksimal dua minggu. Jika memungkinkan, dalam satu hari bisa dilakukan 2 tahapan proses sekaligus bagi pelamar.

Pelamar yang lolos akan ditempatkan di seluruh unit bisnis Indomaret Group yang terbagi dalam 10 sektor antara lain retail, grocery, food and beverage, japanese restaurant, bakery, IT consultant, shopping plaza, e-commerce, e-wallet, dan expedition.

Sebagai informasi, Indomaret Group merupakan lini bisnis dari Salim Group. Perusahaan ritel ini memiliki 30 kantor cabang, lebih dari 17.000 toko, dan lebih dari 170.000 karyawan.

Selain jaringan gerai Indomaret, Indomaret Group juga mengoperasikan jaringan toko OMI (Outlet Mitra Indogrosir) yang dikelola di bawah PT Inti Cakrawala Citra.

Baca juga: Besaran Gaji TNI Plus Tunjangannya, dari Tamtama hingga Jenderal

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

Juwara, Komunitas Pemberdayaan Mitra Bukalapak yang Antarkan Warung Tradisional Raih Masa Depan Cerah

BrandzView
Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Rupiah Melemah Tembus Rp 16.200 Per Dollar AS, Apa Dampaknya buat Kita?

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Dollar AS Tembus Rp 16.200, Kemenkeu Antisipasi Bengkaknya Bunga Utang

Whats New
Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Bawaslu Buka 18.557 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Prioritas Kebutuhannya

Whats New
Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Ingin Produksi Padi Meningkat, Kementan Kerahkan 3.700 Unit Pompa Air di Jatim

Whats New
Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemenhub Buka 18.017 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Melalui Pompanisasi, Mentan Amran Targetkan Petani di Lamongan Tanam Padi 3 Kali Setahun

Whats New
Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Konflik Iran-Israel Bisa Picu Lonjakan Inflasi di Indonesia

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Signifikansi 'Early Adopters' dan Upaya 'Crossing the Chasm' Koperasi Multi Pihak

Signifikansi "Early Adopters" dan Upaya "Crossing the Chasm" Koperasi Multi Pihak

Whats New
Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Whats New
Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com