Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hindari 3 Masalah Kartu Kredit Ini agar Hidupmu Tenang

Kompas.com - 20/09/2020, 11:43 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Kartu kredit ibarat dua sisi mata pisau. Dapat membawa manfaat atau keuntungan, apabila digunakan secara bijak.

Tapi di sisi lain bisa menjerumuskan pengguna dalam jeratan utang jika pemakaiannya berlebihan.

Keuntungan memiliki kartu kredit sangat menggiurkan. Selain bisa dipakai untuk membayar
transaksi belanja secara non-tunai, kartu kredit juga memanjakan penggunanya dengan
berbagai fasilitas. Di antaranya adalah fasilitas cicilan, promo, dan tarik tunai seperti kartu
debit untuk keperluan mendesak.

Baca juga: 6 Alasan Kenapa Kamu Tak Butuh Kartu Kredit

Di balik manfaatnya, kartu kredit juga dapat menimbulkan masalah yang ujung-ujungnya
mengganggu keuanganmu. Apa saja masalah tersebut?

Berikut penjelasannya, seperti dikutip dari Cermati.com, Minggu (20/9/2020).

1. Boros

Menggenggam kartu kredit bisa membuat penggunanya menjadi lebih boros. Sedikit-sedikit
pakai kartu kredit, bahkan untuk transaksi dengan nominal kecil.

Apalagi kalau limit kartu kreditmu cukup besar. Hasrat belanja sulit dibendung.

Nominal belanjanya memang kecil, tapi kalau sering digesek, lama-lama jumlahnya mendekati limit atau malah over limit. Jika sampai over limit, maka risikonya adalah kena denda dan kartu kreditmu bisa diblokir.

Oleh sebab itu, bijaklah dalam menggunakan kartu kredit. Pakai seperlunya saja kalau tidak mau dibebani masalah keuangan.

Baca juga: 5 Tips Cepat Bebas dari Kartu Kredit, Bukan Mustahil

Gunakan kartu kredit hanya untuk keperluan mendesak, seperti biaya rumah sakit bila tidak ada tabungan, dan lainnya. Atau memanfaatkan promo diskon besar untuk membeli tiket pesawat, cicilan nol persen untuk membeli barang-barang yang betul-betul dibutuhkan.

Hindari menggunakan kartu kredit untuk belanja sehari-hari. Pakai saja uang tunai agar lebih
terkontrol. Jadi lebih berhati-hati dalam membelanjakan uang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com