Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erick Thohir Ajak Milenial Berkarier di BUMN

Kompas.com - 10/10/2020, 15:39 WIB
Elsa Catriana,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri BUMN Erick Thohir menyatakan, pihaknya selalu berkomitmen untuk melakukan segala pembenahan dan tranformasi.

Untuk itu sebut dia, dirinya berkomitmen untuk terus menanamkan semangat kerja kepada kaum muda atau golongan milenial khususnya pada mereka yang sedang menempuh pendidikan di bangku kuliah.

"Saya berpesan ke Anda semua, manfaatkan privilege dengan mengembangkan dan menempa diri di kampus. Anda semua perlu bekali diri dengan baik sebelum akhirnya terjun di dunia kerja," ujarnya dalam webinar yang diselenggarakan Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Islam Indonesia (UII), Sabtu (10/10/2020).

Baca juga: Erick Thohir Angkat Purnawirawan TNI Jadi Komisaris PT INTI

Menurut dia, Kementerian BUMN membuka kesempatan kepada milenial untuk berkarir dan bergabung di perusahaan milik BUMN.

Erick menyebutkan, sudah ada beberapa anak muda yang bergabung dan bahkan mendapatkan posisi yang strategis di perusahaan pelat merah.

Mulai Fajrin Rasyid yang baru berusia 34 tahun, ditarik dari Bukalapak untuk berkontribusi ke perusahan PT Telekomunikasi Indonesia ( Telkom) sebagai Direktur Digital Business.

Lalu ada juga Antonius Reiner Haryanto yang memiliki usia 42 tahun yang saat ini menjabat sebagai Direksi di Pertamedika.

"Ada juga Soleh Ayubi yang berusia 37 tahun sekarang menjabat sebagai Direktur Digital Healthcare Bio Farma. Saat ini kami di BUMN sangat terbuka dan mempercayakan kepada Executive muda dan saat ini banyak kaum muda yang telah menempati posisi strategis sebagai Direksi BUMN," ucapnya.

Di kesempatan yang sama Erick juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia agar tidak terlalu meratapi situasi pandemi Covid-19. Dia mengimbau warga untuk tidak berlarut-larut dengan ratapan dan harus terus menyiapkan strategi agar bisa bangkit pasca masa krisis ini.

"Kita semua perlu memandang pandemi Covid-19 dengan penuh harapan. Tidak berlarut-larut, kita harus berusaha cermat untuk bertahan dalam situasi yang penuh ketidakpastian, tetapi sekaligus pikirkan strategi untuk berbenah dan bertumbuh pasca pandemi ini," katanya.

Dia juga menekankan pentingnya sikap optimisme dan strategis agar bisa memberikan energi positif untuk memulihkan ekonomi nasional.

"Walaupun krisis ekonomi terjadi di seluruh belahan dunia, namun sikap positif menjadi modal penting untuk cepat bangkit," ujar Erick.

Baca juga: Soal Suntikan Rp 22 Triliun ke Jiwasraya, Staf Khusus Erick Thohir: Kita Harus Bertanggung Jawab...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BCA Finance Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1 Semua Jurusan, Cek Syaratnya

BCA Finance Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1 Semua Jurusan, Cek Syaratnya

Work Smart
Pemerintah Sebut Tarif Listrik Seharusnya Naik pada April hingga Juni 2024

Pemerintah Sebut Tarif Listrik Seharusnya Naik pada April hingga Juni 2024

Whats New
Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Jasa Marga: 109.445 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Selama Libur Panjang Paskah 2024

Whats New
Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Survei Prudential: 68 Persen Warga RI Pertimbangkan Proteksi dari Risiko Kesehatan

Earn Smart
7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

7 Contoh Kebijakan Fiskal di Indonesia, dari Subsidi hingga Pajak

Whats New
'Regulatory Sandbox' Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

"Regulatory Sandbox" Jadi Ruang untuk Perkembangan Industri Kripto

Whats New
IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com