Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Transmart Carrefour Pastikan Tidak Ada Kaitan dengan Perancis

Kompas.com - 05/11/2020, 21:06 WIB
Yohana Artha Uly,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Trans Retail Indonesia sebagai pemegang brand Transmart Carrefour menegaskan sebagai perusahaan nasional dan tak memiliki kaitan dengan Perancis.

Hal tersebut terkait disampaikan menyusul hebohnya seruan boikot produk Perancis.

Vice President Corporate Communication Trans Retail Indonesia Satria Hamid menjelaskan, sejak 16 Januari 2013, kepemilikan seluruh saham PT Carrefour Indonesia telah beralih pada PT Trans Retail dan PT Trans Lifestyle, menjadi 100 persen sahamnya dimiliki oleh perusahaan nasional di bawah CT Corporation.

Sejak pengalihan saham tersebut, maka nama PT Carrefour Indonesia telah berubah menjadi PT Trans Retail Indonesia (TRI).

Baca juga: Pekan Fintech Nasional Bakal Kembali Digelar, Ini Jadwalnya

“Seiring berjalannya waktu, manajemen TRI telah berproses secara bertahap, mentransformasikan perubahan lisensi brand Carrefour menjadi brand Transmart dengan terus melakukan remodeling toko merujuk pada kearifan lokal di seluruh Indonesia. Lisensi brand Carrefour oleh TRI akan berakhir pada tahun depan,” ujar Satria Hamid dalam keterangan tertulisnya, Kamis (5/11/2020).

Menurutnya, produk-produk yang diperdagangkan oleh TRI sebesar 95 persen adalah produk lokal artinya dipasok oleh para supplier/pabrikan dalam negeri. Sedangkan 5 persen sisanya adalah produk impor.

Dari semua kategori produk impor yang dijual tersebut, diantaranya adalah hanya sebagian kecil/sedikit terdapat merek-merek Perancis.

“Tetapi bukan impor langsung dari Perancis, melainkan kami membeli dari distributor nasional,” ujar dia.

Baca juga: IDA Gandeng ABDI Bahas Pentingnya Regulasi Perlindungan Data Pribadi

Pada kategori produk lokal nasional sebanyak 95 persen, kata Satria, diantaranya terdapat merek-merek Perancis dalam jumlah yang sedikit, namun bahan baku, sumber daya dan pembuatannya di Indonesia.

Dia memastikan, pihaknya berkomitmen untuk terus menyajikan kenyamanan, keamanan dan kepercayaan pada pelanggan saat berbelanja di Transmart Carrefour.

“Untuk itu, kami menjamin bahwa TRI sudah 100 persen milik Indonesia dan tidak terkait dengan produk-produk Perancis secara langsung,” pungkas Satria.

Baca juga: Pemerintah Yakin Ekonomi Indonesia Bisa Tumbuh 5 Persen pada 2021

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG Ditutup Naik 63 Poin, Rupiah Menguat di Bawah Level 16.200

IHSG Ditutup Naik 63 Poin, Rupiah Menguat di Bawah Level 16.200

Whats New
Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

Whats New
Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Whats New
Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Whats New
Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Whats New
Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com